Selasa, April 23, 2024

Asap Tebal, Penerbangan Tiga Maskapai ke Bengkulu Ditunda

Kabut Asap
Kabut Asap

kupasbengkulu.com – Stasiun Meteorologi Klas III Fatmawati, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Bengkulu mencatat sejak 2 hari terakhir mendapatkan kiriman kabut asap asal Pekan baru, Riau. Akibatnya, sejumlah maskapai penerbangan di Bandara Fatmawati ditunda atau delay. Seperti, maskapai Garuda, Citilink, dan Lion Air.

”Ada 3 maskapai penerbanagan delay hari ini, sebab saat di bandara Fatmawati masih di selimuti kabut asap,” kata Kasi Lalu Lintas Bandara Fatmawati Bengkulu Feby Subianta saat dihubungi via telepon genggamnya, Sabtu (15/3/2014).

Ia mengatakan, untuk maskapai Garuda nomor penerbangan GA 296 berdasarkan jadwal akan mendarat di Bandar Fatmawati sekitar pukul 06.30 WIB, Citilink SJ 955 tiba di Bengkulu sekitar pukul 07.20 WIB dan Maskapai Lion Air GT 363 mendarat sekitar pukul 09.0o WIB.

”Kita belum dapat memastikan kapan 3 maskapai akan mendarat di Bengkulu,” jelas Feby.

Sementara itu, Prakirawan Stasiun Meteorologi Klas III Fatmawati BMKG, Haris Sahid Hakim, S.Si membenarkan jika Kota Bengkulu sejak 2 hari ini sudah diselimuti kabut asap yang diperkirakan dari Provinsi Pekan Baru, Riau.

”Kondisi kabut ini sangat terlihat di Bandara Fatmawati pagi ini,” ujar Haris.

Ketebalan kabut asap, lanjut dia, dari pagi Sabtu (15/3) masih tebal. Kondisi ini ditandai dengan jarak pandang mencapai 500 meter. Sehingga sejumah maskapai tidak dapat mendarat di Bandara Fatmawati. Selain itu, terang dia, ketebalan kabut asap ini diperkirakan akan terus berlanjut. Pasalnya, arah angin bertiup dari Utara ke Selatan.

”Jarak pandang pagi ini mencapai 500 meter, kabut asap ini diperkirakan akan terus terjadi lantara arah angin bertiup dari Utara (Pekan Baru,red) ke Selatan atau Provinsi Bengkulu,” demikian Haris.

Dari pantauan beberapa lokasi di Bengkulu diselimuti asap tebal seperti, Pantai Panjang Bengkulu, Danau Dendam Tak Sudah, Pantai Jakat dan beberapa lokasi lainnya.(gie)

Related

Polres BS Serahkan Kembali Kendaraan yang Dititipkan Warga Usai Mudik Lebaran

Polres BS Serahkan Kembali Kendaraan yang Dititipkan Warga Usai...

Rakor Pengendalian Inflasi, Pemkot Komitmen Jaga Stabilitas Harga Pangan

Rakor Pengendalian Inflasi, Pemkot Komitmen Jaga Stabilitas Harga Pangan...

Spanduk Tolak Kenaikan BBM dan Tarif Listrik Hiasi Kota Bengkulu

Spanduk Tolak Kenaikan BBM dan Tarif Listrik Hiasi Kota...

Caleg Terpilih yang Dilantik Harus Mundur Jika Maju Pilkada 2024

Caleg Terpilih yang Dilantik Harus Mundur Jika Maju Pilkada...

Pemkab Kaur Gelar Rapat Persiapan HUT Kabupaten Kaur Ke-21

Pemkab Kaur Gelar Rapat Persiapan HUT Kabupaten Kaur Ke-21...