Kamis, Maret 28, 2024

Benteng Perlu Tingkatan Pemasaran Hasil Usaha Mikro

kupasbengkulu.com – Bengkulu Tengah merupakan salah satu kabupaten dengan banyak jumlah kuantitas dan jenis usaha mikro dan menengah. Hampir semua dari jenis usaha tersebut berlatar belakang koperasi. Sayangnya, kurangnya promosi atau pengenalan produk hasil usaha mikro dan menengah itu menyebabkan usaha tersebut cenderung berjalan ditempat. Hal tersebut juga diakui oleh Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi & Usaha Mikro kecil dan Menengah (Disperindagkop UMKM) Benteng, Mun Gumiri pada wartawan.

“Memang selama ini terdapat keterbatasan pada banyak hal, sehingga hasil dari usaha mikro belum begitu luas dikenal masyarakat,” ujar Gumiri.

Oleh sebab itu, lanjut Gumiri, pihaknya akan memberi pengarahan lebih lanjut tentang kegunaan koperasi pada para pelaku usaha tersebut. Koperasi, selain dapat menjadi tempat penyimpanan dan peminjaman uang, juga dapat menjadi tempat promosi hasil Usaha Kecil dan Menengah (UKM).

Menurut Gumiri, hal tersebut tidak banyak dipahami oleh para pelaku usaha, sehingga sedikit saja dari mereka yang mempromosikan hasil produk mereka lewat koperasi.

Selain itu, kemungkinan dalam beberapa waktu kedepan, pihak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Benteng, melalui Disperindagkop & UMKM akan mencoba merencanakan berbagai acara dan event. Yang mana, event itu dapat menjadi media promosi hasil Usaha mikro dan menengah tersebut.

“Nantinya, akan kita coba membuat festival atau event tertentu yang memungkinkan para pelaku usaha dapat mempromosikan hasil produknya. (vai)

Related

Komisi IV DPR RI Dukung Pemprov Bengkulu Usulkan Pengelolaan Hutan

Kupas News, Bengkulu - Komisi IV DPR RI yang...

Anggota Polsek Talang Empat Bantu Padamkan Api yang Menimpa Rumah Warga

Anggota polsek Talang Empat saat memasang pembatas TKP kebakaran...

Polisi Temukan Satu Paket Sabu di Kediaman Pemuda 24 Tahun

FA terduga penyalahgunaan narkotika golongan satu jenis sabu saat...

Problem Solving Kepolisian Mediasi Dua Perempuan Terlibat Kasus Penganiayaan

Bhabinkamtibmas Polsek Taba Penanjung saat menggelar kegiatan problem solving...

Gubernur Rohidin Bagikan Tabung Gas Gratis untuk Warga Bengkulu Tengah

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat membagikan tabung gas 3...