Kamis, April 25, 2024

OSN Kota Minim Pendaftar

Kabid Dikmen Dra Rosmayetti, MM.
Kabid Dikmen Dispendik Kota Bengkulu, Dra Rosmayetti, MM.

kupasbengkulu.com – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dispendikbud) Kota Bengkulu akan mulai menggelar Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat SMA/MA sederajat pada 1 April mendatang.

Menurut Kabid Pendidikan Menengah Dispendikbud Kota, Dra. Rosmayetti, MM, hingga saat ini baru 7 sekolah yang mendaftarkan siswanya untuk mengikuti even tersebut. Padahal di Kota Bengkulu terdapat 31 SMA/MA.

Karenanya, Rosmayetti mengimbau agar pihak sekolah segera mendaftarkan siswanya untuk mengikuti OSN yang akan digelar di SMAN 2 Jalan Mahoni Kota Bengkulu.

“Untuk saat ini baru 7 sekolah yang mendaftar, kami mengimbau agar pihak SMA maupun MA segera mendaftarkan siswanya untuk ikut. Sebab pendaftaran akan ditutup pada Jumat, 28 Maret mendatang,” ujar Rosmayetti, Selasa (25/3/2014).

Dalam OSN akan terdapat 9 mata lomba, yakni Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Astronomi, Ekonomi, Teknologi Informasi (TI) Kebumian serta Georafi. Sekolah dapat memanfaatkan OSN untuk menunjukkan prestasi, namun bukan sebagai ajang adu prestasi. Pemenang OSN Kota akan diikutsertakan dalam OSN tingkat Provinsi Bengkulu, sedangkan pemenang OSN tingkat provinsi tersebut akan mengikuti OSN tingkat nasional.

“OSN kali ini memang hanya diikuti peserta SMA/MA, sementara untuk siswa SMK dapat mengikuti Olimpiade Sains Terapan Nasional (OSTP), karena siswa SMK memiliki program keterampilan khusus. Saat ini waktu pelaksanaan OSTP masih kami bahas,” pungkas Rosmayetti. (beb)

Related

Strategi untuk Berdagang dengan MetaTrader 5

Strategi untuk Berdagang dengan MetaTrader 5 ...

Terbuka untuk Umum, Hanura Bengkulu Buka Pendaftaran Cakada 2024

Terbuka untuk Umum, Hanura Bengkulu Buka Pendaftaran Cakada 2024 ...

Dukung Kinerja Kehumasan Polisi, BRI Mukomuko Beri Bantuan Drone dan Komputer

Dukung Kinerja Kehumasan Polisi, BRI Mukomuko Beri Bantuan Drone...

Serius Nyalon Bupati Seluma, Teddy Rahman Ambil Formulir PDIP dan PAN

Serius Nyalon Bupati Seluma, Teddy Rahman Ambil Formulir PDIP...

KPU Seluma Gelar Sayembara Desain Maskot dengan Tema Benda Bersejarah

KPU Seluma Gelar Sayembara Desain Maskot dengan Tema Benda...