Kamis, April 18, 2024

160 Peserta Paket C ‘Bertarung’ Bareng UN SMA

Rejang Lebong, kupasbengkulu.com – Gelaran Ujian Paket C (Setara Sekolah Dasar) tahun ini digelar pada hari bersamaan dengan gelaran Ujian Nasional (UN) tingkat SMA. Gelaran ujian paket C akan digelar pada hari Senin (13/4/2015).

Hanya saja jam pelaksanaannya yang berbeda. Bila UN dilaksanakan pada pukul 08.00 WIB pagi, gelaran paket C dimulai pada pukul 13.30 WIB.

Kepala Dinas Pendidikan Rejang Lebong, Zakaria Effendi melalui Kabid PLS, Edi Yantoni membenarkan informasi tersebut. Ia menyatakan, untuk tahun ini ujian paket C dilakukan pada hari yang sama dengan UN.

“Oleh sebab itu, soalnya datang bersamaan soal UN SMA,” jelas Edi.

Edi melanjutkan, tahun ini ujian paket C diikuti oleh 160 orang. Ujian masih dilaksanakan di dua tempat, yakni di Curup dan Padang Ulak Tanding.

“Untuk di Curup, dilaksanakan di Taman Siswa,” lanjut Edi.

Untuk soal, untuk paket C telah sampai sebanyak 7 box soal. Sama seperti UN, soal ini juga dititipkan di Polres Rejang Lebong. Pada pelaksanaanya nanti, lanjut Edi, juga akan dikawal petugas kepolisian.(vai)

Related

Perayaan HUT Rejang Lebong ke-143 Diakhiri Prosesi Adat Pancung Tebu

Kupas News, Rejang Lebong - Prosesi adat Pancung Tebu...

Hari Pertama Kerja, Gubernur Rohidin Berkantor di Rejang Lebong

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat memberikan arahan kepada pegawai...

Polisi Tangkap Pria 43 Tahun Kasus Percobaan Pemerkosaan

Kupas News, Rejang Lebong - Aparat kepolisian berhasil mengamankan...

Patroli Presisi Polres Rejang Lebong Sisir Kawasan Rawan Kiriminalitas

Kupas News, Rejang Lebong – Team Patroli Motor Presisi...

Pemkab Rejang Lebong Hibah Lahan untuk Pembangunan RS Bhayangkara

Kapolda Bengkulu Irjen Pol Agung saat melakukan penandatangan penyerahan...