Kamis, April 18, 2024

200 Orang Sudah Mendaftar Tarekat “Suluk” Naqsabandiyah

Rejang Lebong, kupasbengkulu.com – Meski kerap diterpa isu tak sedap, Tarekat Naqsabandiyah atau Suluk yang berpusat di Desa Suka Datang, Kecamatan Curup Utara, Kabupaten Rejang Lebong masih menarik banyak jemaah.

Informasi terakhir, hingga Rabu (01/06/2016) tercatat sudah ada  200 orang yang mendaftarkan diri untuk mengikuti Tarekat Suluk Naqsabandiyah tersebut. Hal itu dibenarkan pula oleh Ketua Umum Tarekat Naqsabandiyah Rejang Lebong, Kemas Rezi Susanto pada kupasbengkulu.com.

“Dari kuota 400 orang yang kita terima, sudah mendaftar sebanyak 200 orang,” katanya.

Sementara itu diketahui, sebanyak 183 orang dari 200 anggotanya tersebut merupakan perempuan. Kimas mengatakan para pendaftar datang dari Sumatera dan Pulau Jawa. Untuk wilayah Sumatera, terbanyak dari sekitaran Sumatera Bagian Selatan, sementara untuk jemaah dari Jawa, tersebar merata dari Jawa Barat, hingga Jawa Timur.

“Kegiatan Tarekat gelombang pertama rencananya akan dimulai pada tanggal 3 Ramadhan,” tutup Kimas. (vai)

Related

Perayaan HUT Rejang Lebong ke-143 Diakhiri Prosesi Adat Pancung Tebu

Kupas News, Rejang Lebong - Prosesi adat Pancung Tebu...

Hari Pertama Kerja, Gubernur Rohidin Berkantor di Rejang Lebong

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat memberikan arahan kepada pegawai...

Polisi Tangkap Pria 43 Tahun Kasus Percobaan Pemerkosaan

Kupas News, Rejang Lebong - Aparat kepolisian berhasil mengamankan...

Patroli Presisi Polres Rejang Lebong Sisir Kawasan Rawan Kiriminalitas

Kupas News, Rejang Lebong – Team Patroli Motor Presisi...

Pemkab Rejang Lebong Hibah Lahan untuk Pembangunan RS Bhayangkara

Kapolda Bengkulu Irjen Pol Agung saat melakukan penandatangan penyerahan...