Jumat, Maret 29, 2024

31 CPNS Rejang Lebong Tunggu NIP

Pegawai_Negeri_Sipil

kupasbengkulu.com- Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Kabupaten Rejang Lebong (RL), Amir Hamzah melalui Kabid Pengadaan Pegawai dan Mutasi, Yuli Hermanto S.Sos, mengatakan, 31 Lulusan CPNS Rejang Lebong saat ini hanya tinggal menunggu Nomor Induk Pegawai (NIP), pasalnya dalam waktu dekat BKD RL akan segera mengantarkan berkas pengajuan NIP 31 CPNS tersebut ke BKN Regional VII Palembang.

“Seluruh berkas sudah kita terima, saat ini kita hanya tinggal mengantarkan pengajuan NIP itu ke BKN wilayah Palembang, disamping itu kami juga minta seluruh CPNS untuk proaktif mengawal proses ini,” ujar Yuli, Minggu (6/01/2014).

Namun, untuk memastikan tidak ada kesalahan, saat ini BKD RL masih terus melakukan penelitian terhadap seluruh berkas yang telah diajukan.

“Berkas yang masuk terus kita cek, hal itu kita lakukan untuk memastikan tidak ada berkas yang tercecer atau tertinggal saat akan diantar BKN Regional VII Palembang,” kata Yuli.

Hanya saja, Yuli tidak dapat memastikan kapan batas akhir waktu turunnya NIP 31 orang CPNS yang telah dinyatakan lulus dari BKN Palembang tersebut. Ini mengingat banyaknya berkas CPNS yang saat ini tengah diurus oleh pihak BKN Palembang.

“Seperti yang saya katakan tadi, CPNS juga harus tetap ikut memantau perkembangannya. Soal NIP inikan seluruh Indonesia. Jadi tinggal kita tunggu perkembangannya saja kedepan,” ujar Yuli. (one)

Related

Personel Polres Mukomuko Ikuti Sosialisasi Pembinaan Etika Profesi Polri

Personel Polres Mukomuko Ikuti Sosialisasi Pembinaan Etika Profesi Polri ...

Ketua Panwaslu Kecamatan Tanjung Kemuning Lantik 44 Orang PTPS

Ketua Panwaslu Kecamatan Tanjung Kemuning Lantik 44 Orang PTPS   Tue,...

Alat Berat Diturunkan Atasi Longsor Jalur Lintas Curup-Muara Aman

Alat Berat Diturunkan Atasi Longsor Jalur Lintas Curup-Muara Aman ...

Pemprov Bengkulu Pastikan Mobilisasi Material Proyek ke Pulau Enggano Lancar

Pemprov Bengkulu Pastikan Mobilisasi Material Proyek ke Pulau Enggano...

Apel Perdana Tahun 2024, Bupati Kopli Pesankan Ini Kepada Seluruh ASN

Apel Perdana Tahun 2024, Bupati Kopli Pesankan Ini Kepada...