Jumat, Maret 29, 2024

6.000 Calon Mahasiswa UNIB Dipastikan Tak Lulus

Kabag Humas Unib, Suharyanto, M.Si
Kabag Humas Unib, Suharyanto, M.Si

kupasbengkulu.com – Sebanyak 7.137 calon mahasiswa akan mengikuti ujian tertulis Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) di kampus Universitas Bengkulu (UNIB), Selasa (17/6/2014).

“Daya tampung kami untuk mahasiswa baru jalur tes atau SBMPTN hanya 1.027 orang. Sedangkan data terhimpun dari panitia lokal (Panlok) UNIB terdapat 7.137 calon mahasiswa yang terdaftar. Jadi, sekitar 6.000 an dipastikan tereliminasi,” ujar Suharyanto, ketua Humas UNIB.

7.137 calon mahasiswa ini terbagi ke dalam tiga kelompok, yaitu kelompok sains dan tekonologi (SAINTEK) sebanyak 1.450 orang, kelompok Sosial dan Humaniora (SOSHUM) sebanyak 2.921 orang, dan kelompok campuran sebanyak 2.766 orang.

Tes tertulis akan dilaksanakan di 26 gedung yang terdir dari 198 ruangan di lingkungan kampus utama Universitas Bengkulu. Diawasi oleh 613 tenaga pengawas.

Gedung dan ruangan yang digunakan untuk pelaksanaan tes SBMPTN panitia lokasi (panlok) UNIB adalah sebagai berikut:

Kelompok Campuran di 12 ruangan yaitu Gedung Kuliah Bersama (GKB) I, Puskom, Basic Sains, Dekanat MIPA, PKM, GKB II, Dekanat FKIP, Perpustakaan, GKB III, dan Rektorat.

Kelompok Sosial Humaniora (SOSHUM) terbagi ke dalam 13 ruangan, yaitu Gedung I, Gedung J, Lab Hukum, MM, Maksi, UPT Bahasa, Gedung A, Gedung B, Gedung C, Gedung Fakultas Kedokteran, Gedung LPTIK, Fakultas Pertanian, dan GKB IV.

Kelompok Sain dan Tekonologi (SAINTEK) melaksankan tes hanya di satu ruangan, yaitu di Gedung Serbaguna (GSG). (cr2)

Related

Gubernur Rohidin Mersyah Dukung Pengembangan UINFAS Bengkulu

Kupas News, Bengkulu – Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah terima...

PKBM se-Kota Bengkulu Ikuti Bimtek Peningkatan Kompetensi Pengelolaan Keuangan

Kupas News, Kota Bengkulu - Sebanyak 76 peserta dari...

Hadiri Peresmian SALUT, Wabup Wasri Ingin UT Jadi Akses Kemajuan Daerah

Kupas News, Mukomuko – Wakil Bupati Mukomuko Wasri, hadiri...

Sosialisasi Literasi Digital Menangkal Hoax dan Disinformasi

Kupas News, Kota Bengkulu – Bidang Humas Polda Bengkulu...

39 Kwarda Ikuti Peran Saka 2022, Sekdaprov Ingatkan Jaga Nama Baik Bengkulu

Kupas News, Kota Bengkulu - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi...