Jumat, Maret 29, 2024

Bandel, 75 Persen Perusahaan Perkebunan di Bengkulu Tak Laporkan Kinerja Tahunan

ilustrasi
ilustrasi

kupasbengkulu.com – Kepala Dinas Perkebunan (Disbun) Provinsi Bengkulu, Ricky Gunarwan, menyebutkan dari total 51 perusahaan perkebunan di Provinsi Bengkulu, hanya 13 perusahaan atau hanya 25 persen saja yang aktif melaporkan kinerja tahunan, sedangkan 75 persen perusahaan tak melakukan kewajibannya itu kepada pemerintah daerah.

“Dari data yang kita miliki hanya 13 perusahaan perkebunan yang melaporkan kinerja tahun 2014-2015. Sisanya belum melaporkan,” kata Ricky dalam pembukaan acara ‘Sosialisasi Legalitas Peraturan Perizinan Usaha Perkebunan’, Kamis (09/04/2015).

Oleh karena itu Ricky berharap bagi perusahaan yang belum menyampaikan laporan agar lebih aktif sesuai peraturan yang berlaku, karena setiap tiga tahun sekali akan dilakukan penilaian perusahaan dan evaluasi.

Tidak hanya itu, dalam evaluasi tersebut pihaknya akan menilai kinerja perusahaan dalam melaksanakan usahanya guna menilai tingkat kepatuhan perusahaan terhadap perundangan perizinan usaha perkebunan.

“Kita juga berharap dapat meningkatkan koordinasi antar stake holder terkait dan mengambil langkah-langkah tindak lanjut pembinaan perusahaan perkebunan,” tandasnya. (val)

Related

Ada ASN Jadi Calo Pegawai Bank, Sekda Seluma Dukung APH Usut Tuntas

Ada ASN Jadi Calo Pegawai Bank, Sekda Seluma Dukung...

Diduga Jadi Calo Pegawai Bank Bengkulu, Oknum ASN Dipolisikan

Diduga Jadi Calo Pegawai Bank Bengkulu, Oknum ASN Dipolisikan...

Gembong Narkoba Asal Bengkulu Kirmin Akan Dituntut Berat

Gembong Narkoba Asal Bengkulu Kirmin Akan Dituntut Berat ...

Kepala BPN Seluma Pastikan Program PTSL Bebas Pungutan Liar

Kepala BPN Seluma Pastikan Program PTSL Bebas Pungutan Liar...

Pj Wali Kota Bengkulu Dilapor ke Bawaslu

Pj Wali Kota Bengkulu Dilapor ke Bawaslu ...