Kamis, Maret 23, 2023

Banggar DPRD Provinsi Bengkulu Sebut Tidak Ada Perubahan Nilai Anggaran

Baca selanjutnya

Kupas News, Kota Bengkulu – Edwar Samsi, Anggota Badan Anggaran (Banggar) sekaligus Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Bengkulu mengatakan untuk nilai anggaran tidak ada perubahan. Namun pihaknya menekankan Sisa Lebih Perhitungan Anggaran (SiLPA) sebesar Rp273 Miliar tersebut harus diketahui akan dianggarkan kemana,  Senin (29/08).

“Nah, kemudian itulah nanti akan kita formulasikan untuk kegiatan, yaitu pada saat perubahan APBD 2022,” kata Edward.

Selanjutnya, Dari sisa anggaran tersebut, Ia menuturkan akan ditambahkan pada saldo kas tahun anggaran 2022. Selain itu Edward menyampaikan pendapatan dianggarkan sebesar Rp2,9 triliun dengan realisasi Rp3 Triliun atau sebesar 103,31 persen. Sementara belanja dianggarkan Rp3 Triliun dengan realisasi sebesar Rp2,8 Triliun atau 94,23 persen.

Untuk saldo memiliki rincian sebagai berikut :

  1. Kas Daerah Rp233 Miliar
  2. RSUD M.Yunus Bengkulu Rp 37 Miliar
  3. RSJKO Bengkulu Rp2 Miliar
  4. Bendahara Pengeluaran Rp 0
  5. Kas Dana Bantuan Operasional Sekolah Rp679 Miliar

Dengan laporan tersebut, Edward berharap pemerintah Provinsi Bengkulu dapat meningkatkan tata kelola keuangan menjadi lebih akuntabel, sehingga dapat meminimalisir terjadinya temuan.

“Diharapkan Pemerintah Bengkulu dapat mempertahankan opini wajar tanpa pengecualian (WTP) tersebut di tahun anggaran berikutnya,” tutupnya. (Adv)

Polisi Amankan Perayaan Nyepi 2023 di Desa Sunda Kelapa

Kupas News, Bengkulu Tengah - Perayaan Nyepi Rahajeng Rahina Tahun Baru Caka 1945 di Desa Sunda Kelapa Kecamatan Pondok Kelapa, Kabupaten Bengkulu Tengah, Selasa...

Tak Terima Ditegur, Pemuda Semidang Alas Maras Aniaya Tetangga

Kupas News, Seluma - Satuan Unit Reskrim Polsek Semidang Alas Maras Polda Bengkulu menangkap seorang warga Desa Tedunan kasus tindak pidana Penganiayaan. Pelaku berinisial RB ditangkap...

Lembaga Anti Rasuah KPK RI Luncurkan Program MCP 2023

Kupas News, Bengkulu - Lembaga anti rasuah KPK RI menggelar Rakor Pimpinan Kementerian/Lembaga Program Pemberantasan Korupsi Pemerintah Daerah dan Peluncuran Indikator Monitoring Center for...

JMSI Bengkulu dan Unib Tandatangani Nota Kerjasama Program Studi Jurnalistik

Dekan FISIP Unib, Dr. Yunilisiah, M.Si bersama Ketua JMSI Provinsi Bengkulu Riki Susanto usai melakukan penandatangan Nota Kerjasama Program Studi Jurnalistik di Ruang Laboratorium...

PT BIL Akan Tutup: Sisakan 1 Juta Ton Potensi Batu Bara, Alokasikan Rp 6 M untuk Reklamasi

Kupas Bengkulu  - Salah satu perusahaan tambang batu bara terbesar yang beroperasi di Provinsi Bengkulu bakal mengakhiri masa karyanya, PT. Bara Indah Lestari (BIL)...

Terbaru