Jumat, April 19, 2024

Bank Bengkulu Mukomuko Mulai Dibangun

Peletakan batu pertama pembuatan gedung Bank Bengkulu di Mukomuko
Peletakan batu pertama pembuatan gedung Bank Bengkulu di Mukomuko

kupasbengkulu.com – Dalam upaya memaksimalkan keberadaan Bank Bengkulu sebagai lembaga keuangan/perbankan bagi pembangunan di wilayah Kabupaten Mukomuko dalam era otonomi daerah, Bank Bengkulu berupaya menjangkau dan memberikan layanan jasa perbankan semaksimal mungkin, diwujudkan dengan perbaikan pelayanan, sarana, dan infrastruktur jaringan kantor dengan membangun gedung Bank Bengkulu cabang Muko-Muko yang ditandai dengan peletakan batu pertama.

Dalam peletakan batu pertama hadir juga Bupati Mukomuko Ikhwan Yunus, SKPD, tokoh masyarakat, nasabah, serta segenap masyarakat Muko-Muko.”Dengan dibangunnya gedung kantor baru ini diharapkan dapat memberikan value added (nilai tambah) bagi bank dan kebanggan tersendiri bagi masyarakat Muko-Muko,”ujar Direktur Utama Wimran Ismaun saat sambutan peletakan batu pertama, beberapa hari lalu”.

Selain itu, dalam tahun ini Bank Bengkulu sudah membangun 4 gedung kantor lainnya, diantaranya KC Bintuhan, KC Seluma, KC Kepahiang, dan KC kantor pusat. Kantor cabang Muko-Muko ini dibangun diatas tanah seluas 5050 M dan bangunan seluas 900.40 M dengan konstruksi dua lantai.

“Sesuai Rencana Bisnis Bank (RBB) tahun 2015-2017, Bank Bengkulu akan terus berupaya akan memberikan yang terbaik dalam pelayanan dan kenyamanan bertransaksi kepada para nasabah, khususnya untuk masyarakat Muko-Muko,”jelas Wimran.

Posisi saham Kabupaten Muko-Muko saat ini di Bank Bengkulu mencapai 11,11 Miliar, dan deviden yang diterima sejak tahun 2005 sampai 2014 telah mencapai 17,6 Miliar.

“Dengan jumlah setoran modal tersebut Bank Bengkulu telah menyumbang Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui deviden rata-rata 15-20% dari setoran modal, ini lebih besar dibandingkan dengan suku bunga rata-rata hanya sebesar 3-4%,”ungkap Wimran.

Sementara itu Bupati Kabupaten Ikhwan Yunus menyambut baik dan mengucapkan banyak terima kasih kepada Bank Bengkulu karena sudah banyak berkontribusi untuk daerah khususnya Muko-Muko. Untuk itu dengan dibangunnya kantor baru ia berharap, dapat mengoptimalkan lagi dalam memberikan pelayanan dan kenyamaan kepada para nasabah, khususnya masyarakat Muko-Muko. “Mari kita bangun bank kebanggan Provinsi Bengkulu ini, agar dapat berkembang dan lebih besar lagi,”ujarnya.(vee)

Related

Pemuda Pancasila Mukomuko Datangi Kesbangpol Daftarkan Pengurus Baru

Adhika Kusuma Saputra, Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Mukomuko,...

Larangan Aktivitas TPA di PT. DDP Matikan BUMDes Unit Pengolahan Sampah

Kupas News, Mukomuko - Sejumlah warga di Ipuh menyatakan...

Kaum Dhuafa dan Anak Yatim di Mukomuko Terima Santunan dari Bupati Sapuan

Bupati Mukomuko Sapuan saat memberikan sambutan di hadapan puluhan...

Sinergitas Pemilu 2024, KPU Teken Kerjasama dengan Polres Mukomuko

Kupas News, Mukomuko – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten...

Bid Propam Sosialisasikan Pembinaan Etika Polri di Polres Mukomuko 

Kupas News, Mukomuko - Kasubbid Wabprof Bid Propam Polda...