Kamis, Maret 28, 2024

BMKG : 3 Hari Kedepan Bengkulu Dilanda Angin Kencang

IMG_3302
WASPADA : Hujan disertai angin kencang akan terjadi di Bengkulu hingga 3 hari kedepan, berdasarkan prakiraan BMKG Fatmawati Bengkulu.

kupasbengkulu.com – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Fatmawati, Bengkulu memprediksi hujan ringan disertai angin kencang bakal terus terjadi di wilayah Provinsi Bengkulu, selama 3 hari kedepan. Khususnya dipesisir pantai dari Kabupaten Mukomuko hingga Kabupaten Kaur. Kecepatan angin bertiup mulai dari 35 knot hingga 48 knot.

”Diprediksi, hujan ringan disertai angin kencang akan terjadi selama 3 hari kedepan, sampai Rabu (18/12),” kata Prakirawan, BMKG Fatmawati Bengkulu, Haris Sahid Hakim, S.Si, Senin, 16/12/2013.

Ia mengatakan, hujan ringan disertai angin kencang yang terjadi Senin (16/12), yang dirasakan warga Bengkulu dengan kecepatan 48 Knot. Penyebab angin kencang itu, kata Haris, adanya pembentukan daerah bertekanan rendah di perairan sebelah Barat Pulau Enggano. Perbedaan tekanan yang relatif tinggi itu memicu pembentukan angin kencang yang merata di wilayah Bengkulu.

Angin kencang ini, tambah Haris, menyebabkan intensitas hujan lebih rendah dari biasanya, kendati Januari hingga Februari nanti merupakan puncak musim hujan. Angin kencang itu, lanjutnya, yang menyebabkan hujan tidak turun deras.

”Semakin rendah tekanan maka angin akan semakin kencang angin bertiup. Kondisi ini berpeluang terjadi saat siang hari hingga petang. Dan tidak tutup kemungkinan terjadi saat malam hari. Kalau peluang hujan kecil. Kalau pun ada hujan ringan saja,” tambah Haris.

Selain itu, jelas Haris, untuk gelombang diperairan Bengkulu hingga pulau Enggano mencapai 5 Meter. Sementara di Samudera Hindia gelombang maksimum mencapai 6 – 7 Meter. Dengan adanya prakiraan tersebut, nelayan diimbau untuk tidak melakukan aktivitasnya ke laut terlebih dahulu.

”Gelombang diperairan Bengkulu mencapai 5 meter. Ini berpeluang terjadi 3 hari kedepan. Dan Nelayan diimbau untuk waspada,” imbau Haris.(gie)

Related

Lawakan Felix Seda yang Lecehkan Najwa Sihab Berakhir Minta Maaf

Lawakan Felix Seda yang Lecehkan Najwa Sihab Berakhir Minta...

Kalah dari Jepang, Indonesia Masih Berpeluang Lolos ke Babak 16 Besar Jika Ini Terjadi

Kalah dari Jepang, Indonesia Masih Berpeluang Lolos ke...

Bawaslu Seluma Ingatkan Program Pemerintah Tidak Dijadikan Ajang Kampanye

Bawaslu Seluma Ingatkan Program Pemerintah Tidak Dijadikan Ajang Kampanye ...

Bawaslu Seluma Ingatkan Program Pemerintah Tidak Dijadikan Ajang Kampanye

Bawaslu Seluma Ingatkan Program Pemerintah Tidak Dijadikan Ajang Kampanye ...

DPMD Seluma Segera Tindaklanjuti Penguduran Diri Kades Kungkai Baru

DPMD Seluma Segera Tindaklanjuti Penguduran Diri Kades Kungkai Baru ...