Rabu, April 24, 2024

Desember, Pasar Mingguan Tais Direlokasi

Seluma, kupasbengkulu.com – Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koprasi (Disperindagkop) Seluma Mulyadi Joyo Martono mengatakan relokasi atau pemindahan pasar mingguan yang terletak di Kelurahan Pasar Tais akan segera dilaksanakan pada pertengahan Desember 2016.

Relokasi Pasar ini dilakukan setelah dilaksanakan rapat bersama tim kemudian dilakukan sosialisasi pada pedagang dipasar tersebut.

“Sekarang baru dilaksanakan rapat Pratim, relokasi baru akan dilaksanakan desember ini,”kata dia rabu (30/11/2016).

Mulyadi mengatakan relokasi akan melibatkan pihak keamanan, Satpol PP, Kepolisian dan TNI namun akan dilakukan sosialisasi terlebih dahulu pada para pedagang didaerah itu.

“Anggaran akomodasi relokasi telah disiapkan Rp 200 juta termasuk sosialisasi,”jelasnya.

Pedagang mingguan di Kelurahan Pasar Tais Kecamatan Seluma Kota akan direlokasikan ke Pasar Harian kelurahan Sembayat Kecamatan Seluma Timur, pemidahan ini telah dipersiapkan los dan tempat berjualan pedagang termasuk tempat parkir.

“Los sudah disiapkan tidak dipungut biaya pengisian los kalau ada laporkan,”tegasnya.(Sep)

Related

Rombongan Gubernur Rohidin Laksanakan Sholat Idhul Adha di Alun-alun Kota Tais

Kupas News, Seluma - Gubernur Rohidin Mersyah beserta istri...

PT. FBA Masih Beroperasi, Ibu-ibu di Seluma Kembali Melakukan Aksi

Kupas News, Seluma – Sudah tak terhitung berapa jumlah...

Pengedar Samcodin di Seluma Ditangkap Polisi

Kupas News, Seluma - Tim Unit Tipidter Sat Reskrim...

Polisi Beberkan Kronologi Kasus Kakak Bunuh Adik di Seluma

Kupas News, Seluma – Setelah sebelumnya Tim Gabungan Satreskrim...

Tak Terima Ditegur, Pemuda Semidang Alas Maras Aniaya Tetangga

Kupas News, Seluma - Satuan Unit Reskrim Polsek Semidang Alas...