Jumat, April 19, 2024

Diduga Persaingan Dagang, Warung Manisan Dibakar

Korban menunjukan bagian warung yang terbakar
Korban menunjukan bagian warung yang terbakar

 

Kota Bengkulu, Kupasbengkulu.com – Diduga akibat persaingan tak sehat dalam berusaha. Warung manisan milik Kasturi (32) warga Terminal Betungan RT 14 RW 03 Kelurahan Betuangan Kecamatan Selebar Kota Bengkulu, sekitar pukul 02.00 WIB dinihari, dibakar oleh orang tak dikenal.

Pelaku diduga mencoba membakar warung milik korban dengan cara menyiram minyak bensin di samping dinding warung. Dimana korban saat kejadian ada mencium bau bensin di sekitar warungnya.

“Kejadiannya, sekira pukul 02.00 Wib malam kemarin. Kami dengar ada suara meledak, sepertinya itu suara minyak sayur,” terang Katsuri.

Pelaku diduga iri terhadap korban, kecurigan tersebut dikatakan oleh tetangga korban. Karena selama ini warung korban kerap ramai oleh pembeli.

“Memang sepertinya sengaja, soalnya ada botol air disamping warung ini,” tambahnya.

Untung kejadian tersebut cepat diketahui korban, dimana Katsuri bapak dua anak ini saat kejadian baru tiba dari Kabupaten Kepahiang, sehingga api berhasil dengan cepat dipadamkan.

“Sebelumnya saya baru pulang dari Kepahiang, sekira setengah dua. Jadi sebelumnya cuma ada istri saya dan anak saya dirumah,” imbuhnya.

Sementara itu, TKP masih diberi garis polisi. Korban masih menunggu pihak Kepolisian untuk ditindak lebih lanjut.(Bro)

Related

Ada ASN Jadi Calo Pegawai Bank, Sekda Seluma Dukung APH Usut Tuntas

Ada ASN Jadi Calo Pegawai Bank, Sekda Seluma Dukung...

Diduga Jadi Calo Pegawai Bank Bengkulu, Oknum ASN Dipolisikan

Diduga Jadi Calo Pegawai Bank Bengkulu, Oknum ASN Dipolisikan...

Gembong Narkoba Asal Bengkulu Kirmin Akan Dituntut Berat

Gembong Narkoba Asal Bengkulu Kirmin Akan Dituntut Berat ...

Kepala BPN Seluma Pastikan Program PTSL Bebas Pungutan Liar

Kepala BPN Seluma Pastikan Program PTSL Bebas Pungutan Liar...

Pj Wali Kota Bengkulu Dilapor ke Bawaslu

Pj Wali Kota Bengkulu Dilapor ke Bawaslu ...