Jumat, Maret 29, 2024

DPRD Kota Bengkulu Setujui RAPBD 2022

Kupas News – DPRD Kota Bengkulu menggelar rapat paripurna dengan agenda persetujuan terhadap Raperda Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2022, di ruang rapat Ratu Agung, Kantor DPRD Kota Bengkulu, Selasa (23/11).

Paripurna digelar dengan tiga agenda, yakni penyampaian laporan hasil pembahasan terhadap raperda tentang APBD Kota Bengkulu TA 2022 oleh Banggar DPRD. Kemudian dilanjut permintaan persetujuan dari anggota secara lisan oleh pimpinan dan pendapat akhir Wali Kota Bengkulu.

Rapat dipimpin langsung Ketua DPRD Kota Bengkulu Suprianto, Wakil Ketua I Marliadi, Waka Ketua II Alamsyah. Rapat juga dihadiri anggota DPRD, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kota Bengkulu, serta Kepala OPD dan perwakilan OPD Pemkot Bengkulu.

Hasil rapat paripurna, secara global, anggota dewan menyetujui Raperda APBD tahun 2022 ditingkatkan menjadi peraturan daerah (Perda).

Rapat Paripurna agenda persetujuan RAPBD TA 2022 di ruang rapat Ratu Agung, DPRD Kota Bengkulu, Selasa, 23 November 2021, Foto: Dok

Walikota Bengkulu Helmi Hasan menyampaikan terimakasih dan mengapresiasi kepada para anggota dewan yang telah bekerjasama dalam membahas anggaran tersebut.

“Kita menyadari masih banyak kekurangan dan kelemahan yang harus disempurnakan. Untuk itu, kita sangat mengapresiasi saran, masukan, kritikan yang membangun, seperti disampaikan oleh dewan yang terhormat baik dalam rapat paripurna maupun dalam rapat pembahasan semua itu akan menjadi perhatian kita (Pemkot) ke depannya,” ucap Helmi.

Ia juga menuturkan, program-program pro rakyat dan fokus pembangunan di Kota Bengkulu menjadi prioritas.

“Itu tetap karena kebahagiaan masyarakat menjadi prioritas kita,” ungkapnya.

Helmi berharap hubungan Pemkot dengan Dewan terus berjalan baik sebagaimana mestinya.

“Harapan kita semoga hubungan baik antara eksekutif dan legislatif tetap berjalan dan seluruh program kegiatan pembangunan yang kita kerjakan dapat terlaksana dengan baik juga,” tambahnya. (Adv)

Editor: Irfan Arief

Related

Samsu Amanah Dukung Airlangga Maju di Pilpres 2024

Kupas News, Semarang - Sekretaris DPD Partai Golkar Provinsi...

Di Reses, Reni Haryanti Sadari Pentingnya Mengakomodir Aspirasi Masyarakat

Kupas News – Seyogyanya seorang wakil rakyat berjibaku dengan...

Topik Bantuan Gas jadi Perbincangan Hangat Reses Baidari Citra Dewi

Kupas News – Menyerap dan menjaring aspirasi masyarakat, Sabtu,...

Rancangan Perda APBD 2022 Tunggu Verifikasi Gubernur Bengkulu

Kupas News – DPRD Kabupaten Bengkulu Selatan bersama Bupati...

Komisi II Sepakati Penyertaan Modal PT. Bank Bengkulu Manna Sebesar Rp50 Miliar

Kupas News – Komisi II DPRD Kabupaten Bengkulu Selatan...