Kamis, April 18, 2024

Duh, Warga Kota Bengkulu Tak Tahu Logo HPN

logo HPN+tag line-revisikupasbengkulu.com – Hajatan Hari Pers Nasional (HPN) Februari mendatang belum sepenuhnya diketahui warga Kota Bengkulu. Kondisi ini terlihat dari masih adanya warga yang belum mengetahui logo HPN maupun perayaan HPN di Kota Bengkulu.

Salah seorang pemilik Kios Cinderamata Kelurahan Anggut Atas Kota Bengkulu, Nurbaiti mengaku, merasa kesulitan untuk mendapatkan logo HPN. Padahal logo tersebut akan dipergunakannya untuk membuat berbagai cinderamata.

”Kalau ada yang punya logo HPN 2014, saya minta tolong dikirimkan ke saya. Soalnya HPN kan tinggal sebentar lagi. Sementara saya mau jualan cinderamata HPN ini, saya belum ada persiapan apa-apa,” kata Nurbaiti, Selasa (7/1/2014).

Ditemui di lokasi berbeda, Margaretha Ibu Rumah Tangga (IRT) Kebun Keling mengatakan, tak tahu persis tentang HPN, apalagi logonya. Margaretha menambahkan, sepengetahuannya HPN itu adalah acara para wartawan se – Indonesia.

”HPN kalau tidak salah dilaksanakan di depan rumah saya, di Benteng Marlborough. Tapi saya tidak tahu pasti HPN itu sebenarnya apa. Biasanya kan kalau ada acara-acara besar di Bengkulu kita bisa tahu dari TV, Koran, atau baliho-baliho. Di dekat rumah saya saja tak ada balihonya. Jadi saya kurang paham,”  aku Margaretha dengan nada polos.(val)

Related

Sambut HPN 2022, PWI Pusat Gelar Sayembara Baca Puisi Multimedia

Kupas News, Jakarta – Tahun 2022 mendatang insan pers...

Salip Mini Bus, 3 Warga Luka Parah

Kepahiang, kupasbengkulu.com - Kecelakaan lalu lintas (lakalantas) antara bus...

Junaidi : Soal Proposal Rp 7 Triliun Terserah Presiden

kupasbengkulu.com - Sukses pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN) di...

Berkah HPN, Pedagang Makanan Khas Meraup Puluhan Juta Rupiah

kupasbengkulu.com- Penyelenggaraan kegiatan nasional Hari Pers Nasional (HPN) 2014...

HPN Berakhir, SBY Langsung Bertolak ke Jakarta

kupasbengkulu.com - Hari ini, Senin (10/02/2014), Presiden Susilo Bambang...