
kupasbengkulu.com – Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Bengkulu, Tarmizi mengatakan, tes Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang menggunakan Sistem Ujian Computer Assisted Test (CAT) di Provinsi Bengkulu untuk peserta, nantinya bisa memakan waktu 1 bulan hingga 2 bulan. (baca : Formasi CPNS Pemprov Bengkulu)
Pasalnya, dari 10 kabupaten dan kota mayoritas mengusulkan formasi CPNS mesti menggunakan sistem CAT, sesuai dengan ketentuan dari KemenPANRB. Akibatnya, tes menjadi terpadu di Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu dengan menggunakan komputerisasi milik Universitas Bengkulu (Unib).
Berdasarkan pengalaman, lanjut Tarmizi, tes tahun 2013 yang diikuti ribuan peserta memakan waktu 1 minggu. Dengan adanya usulan formasi dari berbagai kabupaten dan kota yang diprediksi akan diikuti belasan ribu tentunya membutuhkan waktu cukup lama.
”Kalau aturan tes mesti menggunakan CAT, jadi tidak tutup kemungkinan tes CONS tahun ini akan menjadi terpadu di Pemerintah Provinsi Bengkulu. Dari sana tentunya memakan waktu 1 bulan hingga 2 bulan,” kata Tarmizi, saat ditemui, Kamis (22/5/2014).
Komputerisasi sistem CAT, kata dia, di Provinsi Bengkulu baru terdapat di Unib. Selain itu, tambah dia, komputerisasi yang ada tersebut baru 60 Unib, sementara yang dipergunakan dalam tes hanya 50 unit.
”di Unib ada 60 komputerisasi, 10 lagi dipersiapkan jika ada yang mengalami kerusakan saat tes,” demikian Tarmizi.(gie)