Jumat, April 19, 2024

Idialisme dan Buyanisme

Oleh Benny Hakim Benardie
Oleh Benny Hakim Benardie

Pengakuan ke akuan acapkali terlontar dari muncung (Ungkapan) seseorang. Apakah ke akuan itu bagian dari keangkuhan atau taklid belaka, itu persoalan lain.

Pada kenyataannya ke akuan itu  ada dan terada. Ada karena vested of interest seseorang atau kelompok. Ironisnya, seseorang itu mulai berhalusinasi, berkhayal kalau dirinya ‘malaikat’, bukan sebagai seorang mahluk sosial.

Seseorang yang dimaksud itu menyebut dan tersebut dirinya seorang idialis. Orang itu mulai binggung saat ditanya, apa landasan isme yang anda miliki? Saya tidak mau begini, tidak mau begitu karena itu tidak baik, tidak boleh  atau itu melanggar etika, norma atau kaedah. Itu prinsip saya.

Apa yang diutarakan diatas itu hak. Siapun bisa berkehendak. hanya saja penulis ingin mengatakan ada perbedaan tipis antara  idialis dan buyan (Kebodoh). Ada realistisme, rasionalitas di dalam idialisme itu.

Salah satu yang krusial dalam idialisme seseorang itu adalah vested of interest, kepentingan. Realistis sajalah, kalau hidup ini penuh kepentingan.

Seseorang dan orang lain punyai hak kenikmatan, untuk saat ini atau masa depan. Jadi bagaimana kita ingin mengatakan kalau kita ini Sang Idialis, kalau paham yang kita punya itu sesuai dengan kemampuan akal kita saja, belum tentu teruji serta punya visi.

Apakah dengan idialisme yang dipegang teguh sebagai komitmen hidup dalam bertindak dan bersikap harus dipertahankan dalam berbagai situasi dan kondisi? Rasanya hanya jawaban klise saja yang kita peroleh nantinya.

Bila kita mau realistis, komitmen itu dapat ditampkan, pupus bila ada kepentingan perut yang mendesak. Saat perut sudah berterian minta tolong dan tak ada pertolongan, maka tembok tebal yang kita tahu tak mungkin hancur kita tabrak, maka kita akan coba tabrak.

Pertanyaannya, apa, kapan dan bagaimana idialisme itu dapat digunakan, dan bagaimana  dengan sikap realistis?

Jangan sampai seperti kata pepatah, “Berburu ke padang datar dapat rusa belang kaki. Berguru kepalang ajar, bagai bunga kembang tak jadi” atau pepatah lama Bengkulu, “Rumah kecik idak bepagar, rumah gedang idak bepagu. Masih kecik idak belajar, la gedang idak pulo beguru”.

Realistis  merupakan sikap yang adil terhadap hak. Disini banyak kajian, hitungan  yang harus kita lakukan. Sehingga idialisme yang cenderung taklid tadi tidak mensia-siakan perjalanan hidup ini.

Karena kita hidup di dunia nyata, bukan dunia khayal. Kita hidup, bukan mimpi dalam hidup. Sudah banyak korban idealisme tersia-siakan karena tidak realistis, sehingga disebut buyanisme.

jurnalis

Related

Polisi Tangkap Tersangka Narkotika Jaringan Nasional di Bengkulu

Polisi Tangkap Tersangka Narkotika Jaringan Nasional di Bengkulu ...

Pendaftaran Lelang Jabatan 3 Kepala OPD Pemda Lebong Kembali Diperpanjang

Pendaftaran Lelang Jabatan 3 Kepala OPD Pemda Lebong Kembali...

Dua Sahabat Bang Ken Ambil Formulir Pendaftaran Cawagub

Dua Sahabat Bang Ken Ambil Formulir Pendaftaran Cawagub ...

Sungai Ulu Kungkai Meluap, Fasilitas Desa Wisata Arang Sapat Rusak Parah

Sungai Ulu Kungkai Meluap, Fasilitas Desa Wisata Arang Sapat...

Hasil Monev Penanganan Banjir Lebong Keluarkan 10 Arahan Strategis

Hasil Monev Penanganan Banjir Lebong Keluarkan 10 Arahan Strategis ...