Kamis, April 25, 2024

Imron: Kadis Koperasi dan UKM Harus Preman

Imron dalam peresmian pasar

Bengkulu Utara, kupasbengkulu.com – Bupati Bengkulu Utara, Imron Rosyadi dalam kata sambutannya pada acara peresmian Pasar Tradisional dan Pedagang Kaki Lima di Desa Arga Mulya, Kecamatan Padang Jaya, Senin (26/01/2015) dengan tegas mengatakan, menempatkan atau memilih seorang pejabat untuk memimpin dinas bukanlah perkara mudah.

Keberhasilan pembangunan pasar tradisional ini berkat dipimpin oleh pejabat yang bermental preman. Jabatan bukanlah hak seorang Pegawai negeri Sipil (PNS), melainkan penghargaan yang diberikan oleh pemerintah daerah.

“Saya tidak salah pilih kepala Dinas Koperasi dan UKM. Berkat kerja keras dan bermental preman, proyek pasar ini tidak akan ada di desa ini,” kelakar Imron.

Ia menambahkan, dengan telah diresmikannya pasar tradisional ini, diharapkan ekonomi masyarakat kedepan akan lebih baik dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Kemudian kata dia, dengan minimnya anggaran Bengkulu Utara tidak mungkin dalam satu tahun dapat memenuhi apa yang diinginkan oleh masyarakat.

Dengan segala upaya,untuk menyelesaikan program pemerintah daerah memeratakan pembangunan di desa seluruh kecamatan yang ada dengan pola bertahap.

“Saya memahami betul apa yang dirasakan oleh masyarakat. Masih banyak jalan poros yang kondisinya rusak parah.Tetapi kalau saya boleh berkata jujur, jalan poros yang kondisinya rusak tersebut memang berada di Bengkulu Utara dan statusnya milik provinsi,” beber Imron.(jon/adv)

Related

Bhabinkamtibmas Polsek Ketahun Gelar Sosialisasi Saber Pungli

Kupas News, Bengkulu Utara – Polres Bengkulu Utara melalui...

Polisi Lakukan Pengamanan Ibadah Paskah di Gereja Arga Makmur

Swafoto Bhabinkamtibmas Polres Bengkulu Utara saat melakukan pengamanan Ibadah...

5 Desa di Bengkulu Utara Terima Bantuan dari Polsek Batik Nau

Kapolsek Batik Nau saat menyerahkan bantuan kemanusiaan di Bengkulu...

Polisi Sita Puluhan Liter Minuman Tuak di Bengkulu Utara

Anggota polsek Lais saat menunjukan hasil sitaan minuman keras...

Bank Indonesia dan Komisi XI DPR RI Sosialisasikan QRIS di Arga Makmur

She Asa Handarzeni saat mengisi materi pada acara kegiatan...