Kamis, Maret 28, 2024

Ini Pengakuan Pembunuh Mahasiswa Unib di Palak Curup

Satu tersangka begal ditembak polisi
Satu tersangka begal ditembak polisi

kupasbengkulu.com, Rejang Lebong – Hanya berkelang 3 hari, yakni hari Rabu (6/4/2016), dua dari lima pelaku pencurian dengan kekerasan (Curas) yang mengakibatkan hilangnya nyawa Defrizal Nuardi (23) warga Kelurahan Berkas, Kecamatan Teluk Segara, Kota Bengkulu berhasil diringkus petugas Polsek Padang Ulak Tanding (PUT).

Kedua orang tersebut antara lain Ju (20) warga Desa Kampung Jeruk, Kecamatan Binduriang Kabupaten Rejang Lebong dan No (15) warga Desa Simpang Beliti, kecamatan setempat. Ju juga mendapatkan hadiah timah panas dari petugas lantaran mencoba kabur dan melawan petugas.

Dari keterangan para tersangka, terungkap bahwa kasus tersebut murni pencurian dengan kekerasan (Curas). Salah seorang pelaku berinisial Su mengeksekusi korban hingga meninggal di Tempat Kejadian Perkara (TKP) Dusun Gardu, Desa Kepala Curup, Binduriang. Sedangkan Ju adalah otak dari kejadian ini.

Sementara itu, Ju juga menyatakan bahwa usai membegal korbannya, mereka mencoba membawa kabur sepeda motor jenis Matic warna biru bernopol BD 3984 FL tersebut.

Sayangnya, motor tersebut justru mogok dan tidak bisa dihidupkan oleh para tersangka. Tersangka juga mencoba untuk mengambil tas korban, namun terpasang ditubuh korban sehingga susah diambil.

“Akhirnya mereka kabur, karena sudah keduluan ada warga setempat yang berada dilokasi,” kata Kapolsek PUT, Iptu Eka Chandra pada kupasbengkulu.com.

Selain dua tersangka tersebut, ternyata total pelaku begal itu adalah 5 orang. Tiga diantaranya adalah Su, An dan So yang masih buron. Eka menegaskan bahwa pencarian terhadap tiga tersangka tersebut akan ditingkatkan. Petugas juga sudah mengantongi ciri-ciri dan identitas para pelaku.

Koronlogis penangkapan, awalnya tim buser Polsek PUT yang langsung dipimpin Eka Chandra membekuk Jn di Desa Kampung Jeruk pada hari Rabu, sekitar pukul 01.30 WIB. Dari “nyanyian” Jn, akhirnya didapatkan No di Dusun Talang Gunung, Desa Simpang Beliti, Binduriang.

“Dalam waktu dekat, kita akan meringkus tiga orang lagi pelaku curas ini,” tutup Eka.(adi)

Related

Songsong Kepemimpinan Berintegritas Era Society 5.0, Sespimma Lemdiklat Polri Gelar Seminar Sekolah

Kupas News – Untuk meningkatkan kemampuan kepemimpinan yang berintegritas...

Ratusan Nakes di Kota Bengkulu Terima SK PPPK

Kupas News, Kota Bengkulu – Sebanyak 264 orang tenaga...

Polisi Tangkap Pembuat Video Mesum Pasangan LGBT di Lebong

Kupas News, Lebong – Polisi menangkap BP (19) warga...

Sidang Isbat Putuskan Hari Raya Idul Fitri 22 April 2023

Kupas News, Bengkulu – Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian...

Polisi Ungkap Home Industri Senjata Api yang Sudah beroperasi Sejak 2012

Kupas News, Bengkulu – Polda Bengkulu ungkap pabrik pembuatan...