Kamis, April 18, 2024

Jutaan Umat Kristiani di Dunia Rayakan Kenaikan Isa Almasih

Kenaikan Isa Almasih

kupasbengkulu.com – Hari ini jutaan umat Kristiani di seluruh dunia merayakan Hari Kenaikan Isa Almasih (Yesus Kristus), yakni hari di mana 40 hari setelah kebangkitan Yesus Kristus pasca kematiannya di kayu salib, diri-Nya naik ke surga untuk menyediakan tempat bagi umat-Nya yang setia dan percaya.

“Kenaikan Isa Almasih adalah salah satu karya keselamatan yang Tuhan Yesus kerjakan untuk kita. Kita tahu bahwa di tengah-tengah bangsa kita, khususnya bagi umat Kristiani ada hari raya Natal (Kelahiran Yesus Kristus), Jumat Agung (Kematian Yesus Kristus), Paskah (Kabangkitan Yesus Kristus), dan pada hari ini kita memperingati kenaikan-Nya ke surga,” ujar Ketua Persatuan Gereja Indonesia (PGI) wilayah Bengkulu, Pendeta Waharman, Kamis (29/05/2014).

Dicatat dalam Alkitab, tujuan kenaikan Yesus Kristus ke surga adalah untuk menunjukkan bahwa misi-Nya menebus dosa manusia sudah selesai (Yohanes 17:4-5). Jadi, sama seperti kebangkitan-Nya, maka kenaikan Yesus ke surga juga merupakan fakta atau faktor yang menjamin keselamatan orang percaya. Yang kedua, untuk menunjukkan bahwa kita yang percaya kepadaNya juga akan ke sorga (Yohanes 14:2-3; Yohanes 17:24 Efesus 2:6). Sama seperti kebangkitan-Nya, kenaikan-Nya ke surga juga merupakan pola yang akan diikuti oleh semua orang yang percaya kepada-Nya.

“Sepuluh hari setelah kenaikan-Nya ini, umat Kristiani akan merayakan hari Pentakosta atau hari turunnya roh kudus,” lanjutnya.

Setelah Kristus naik ke surga, maka Kristus tidak lagi menyertai orang percaya secara jasmani (Matius 26:11), tetapi dengan turunnya Roh Kudus, Ia menyertai orang percaya secara rohani (Yohanes 14:16,18,19). Dengan demikian Ia bisa menggenapi janji-Ny,a dalam ayat-ayat seperti Matius 18:20; Matius 28:20b. Karena itu, perubahan tempat bagi tubuh Yesus ini, tidak boleh menciptakan jarak antara manusia dengan Dia dalam hati kita, karena Yesus tetap hadir bersama kita secara rohani atau melalui Roh Kudus-Nya.(val)

Related

Pesantren Darrun Nur Dukung Pemerintah Tolak Paham Radikalisme dan Terorisme

Kupas News, Bengkulu - Negara indonesia yang terdiri dari...

Saat Reses, Okti Temukan Pelajar Tak Hafal Al-fatihah

Seluma, kupasbengkulu.com - Wakil Ketua II DPRD Seluma Okti...

Data Kependudukan CJH Tanggungjawab Capil

Seluma, kupasbengkulu.com - Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag...

Cegah Konflik Horizontal, Pemda Batasi Aliran Salafi

Seluma, kupasbengkulu.com - Sekretaris Daerah (Sekda) Seluma Irihadi mengatakan,...

Hafal Surat Al – Ikhlas Massa 212 Diberikan Makanan Gratis

Kota Bengkulu,Kupaebengkulu.com- Sebagai bentuk solidaritas umat muslim yang menggelar...