Jumat, Maret 29, 2024

KAWO Bakal Jadi Event Tahunan Kepahiang

Sekdakab Kepahiang, Zamzami

Kupasbengkulu.com, Kepahiang – Kegiatan Adventure Wisata Offroad (KAWO) bakal menjadi event tahunan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepahiang. Perdana, kegiatan dengan sebutan KAWO-1 2017 ini digelar pada 20-23 April.

“Ini kegiatan promosi pariwisata Kepahiang yang harus kita dukung, kita upayakan KAWO jadi event tahunan bahkan masuk kalender event nasional,” ungkap Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kepahiang, Zamzami Zubir di ruang kerjanya, Selasa (11/04/2017).

Pemkab Kepahiang tampak serius ingin menjadikan KAWO sebagai event tahunan, mengingat KAWO akan dianggarkan di dalam APBD tahun anggaran 2018 mendatang.

“Kita usahakan, KAWO akan kita anggarkan di APBD 2018. Semua OPD harus dukung KAWO, khususnya Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora),” kata Zamzami.

Untuk kegiatan perdana KAWO yang akan diikuti pecinta offroad se Sumbagsel, menargetkan sekitar 80 peserta hingga 150 peserta.

“Kabarnya sudah ada 50 yang daftar, setidaknya 80 peserta yang mengikuti KAWO,” demikian Zamzami.(slo)

Related

Semangat Warga Makmurkan Masjid Diapresiasi Gubernur Rohidin

Kupas News, Kepahiang - Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mengapresiasi...

Janda Miliki Anak Sakit di Kepahiang Terima Bantuan Bedah Rumah

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat melakukan peletakan batu pertama...

Desa Belitar Seberang Urutan Ketiga Vote ADWI 2022, “Mela Kito Dukung”

Kupas News, Bengkulu – Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI)...

Polres Kepahiang Tangkap 3 Orang Pengedar Uang Palsu

Kupas News, Kepahiang - Tiga orang tersangka pengedar uang...

1,8 Juta Raib Usai Dijanjikan Jadi Agen Es Krim

Kupas News, Kepahiang – Team Elang Jupi Sat Reskrim...