Jumat, April 19, 2024

Kenaikan Tarif Dikembalikan, Dirut PDAM : Kami Hanya Operator

PDAM dirut
Dirut PDAM Kota Bengkulu Tirta Dharma Sjobirin Hasan

Kota Bengkulu, kupasbengkulu.com – Rencana kenaikan PDAM Kota Bengkulu diduga bakal tak di hiraukan Pemda Kota Bengkulu, karena pengajuan untuk kenaikan tarif ternyata dikembalikan Pemda Kota Bengkulu.

AKan tetapi, pihak PDAM tak megharap lebih karena pengajuan kenaikan tarif yang sebelumnya Rp 2.300 menjadi Rp 3.100. walaupun, pemerintah tak mengizinkan ada kenaikan tarif tersebut pihaknya bakal menuruti.

“Kalau kebijakan Kota seharus tak menaikan tarif kami turuti, disini kami hanya operator,” kata Dirut PDAM Kota Bengkulu Tirta Dharma Sjobirin Hasan.

Hanya saja, menurutnya, pada saat mengajukan kenaikan tarif dan dikembalikan hingga saat ini pengajuan tersebut kenapa dikembalikan mereka belum membahas masalah tersebut kepada Badan pengawasan kenaikan tarif tersebut. Namun, seharusnya kenaikan tarif tersebut masih dianggap wajar olehnya.

“Saya perhitungan kami secara persentase pengaliran air ini kita tujukan rumah tangga katergori B. Dulu sempat kita ajukan Rp 3.500 tapi kita tetapkan kenaikan menjadi Rp 3.100 dan saya anggap wajar seperti sebelumnya tahun 2012 tarif sebelumnya Rp 1100 menjadi Rp 2.300, kan lebih dari 100 persen lebih kenaikannya,” ucapnya.

Dikatanya, kenaikan tersebut juga mengacu pada alam Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 23 Tahun 2006 tentang Pedoman Teknis dan Tata Cara Pengaturan Tarif Air Minum Pada PDAM, Tarif ditetapkan dengan mempertimbangkan keseimbangan dengan tingkat mutu pelayanan yang diterima oleh pelanggan. Untuk pengembangan pelayanan air minum Tarif Rata-rata direncanakan harus menutup biaya dasar ditambah keuntungan yang wajar.(dex)

Related

Polisi Tangkap Tersangka Narkotika Jaringan Nasional di Bengkulu

Polisi Tangkap Tersangka Narkotika Jaringan Nasional di Bengkulu ...

Pendaftaran Lelang Jabatan 3 Kepala OPD Pemda Lebong Kembali Diperpanjang

Pendaftaran Lelang Jabatan 3 Kepala OPD Pemda Lebong Kembali...

Dua Sahabat Bang Ken Ambil Formulir Pendaftaran Cawagub

Dua Sahabat Bang Ken Ambil Formulir Pendaftaran Cawagub ...

Sungai Ulu Kungkai Meluap, Fasilitas Desa Wisata Arang Sapat Rusak Parah

Sungai Ulu Kungkai Meluap, Fasilitas Desa Wisata Arang Sapat...

Hasil Monev Penanganan Banjir Lebong Keluarkan 10 Arahan Strategis

Hasil Monev Penanganan Banjir Lebong Keluarkan 10 Arahan Strategis ...