Selasa, April 16, 2024

KSJM dan KonaKito Mulai Tebar Virus Kesenian

KSJM dan KonaKito Berbagi

Kota Bengkulu,Kupasbengkulu.com – Bulan Ramadhan yang akan segera berakhir pada 24 Juni 2017 mendatang membuat sekelompok anak muda dari Komunitas Seni Jering Mudo (KSJM) dan Kampung Creative (KonaKito) berinisiatif menggelar kegiatan berbagi amal sekaligus memperkenalkan Kesenian baik dari Modern hingga Tradisional dengan mengedengan mengundang anak – anak panti asuhan Yayasan Swasta Mandiri. Selasa (20/06/2017) di KonaKito.

Hal ini dikatakan oleh ketua pelaksana kegiatan dari KSJM Muhammad Affif bahwa dalam moment bulan Ramadhan yang akan berakhir beberapa hari lagi ini, menjadi alternative untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam mengenal kesenian, hingga nantinya kegiatan yang mereka lakukan ini dapat menjadi langkah awal untuk kemajuan sektor kesenian di Provinsi Bengkulu.

“Kita melihat beberapa hal yang harus diperhatikan, salah satunya kawan – kawan seni di luar Provinsi Bengkulu, jika menggelar kegiatan itu selalu dalam ruangan tertutup, sekarang di moment bulan ramdhan ini, kita menargetkan kepada anak – anak panti agar mengenal kesenian ini secara luas, bukan hanya menggambar, tapi banyak macamnya,” kata Affif.

Dalam kegiatan ini tadi juga KSJM sempat melakukan demonstrasi kepada anak – anak panti asuhan tentang memberikan nuansa dalam seni melukis, membaca puisi dan menyanyi. Ini dilakukan oleh KSJM dan Konakito agar anak – anak Panti Asuhan lebih mengenal dekat kesenian yang saat ini dirasa cukup tinggi untuk wilayah Provinsi Bengkulu.

“Antusias anak – anak tadi sangat luar biasa, kita lakukan juga ini agar mereka memahami seni menggambar bukan hanya mencoret kertas dan ada gambar, tapi lebih kepada memperkenalkan apa itu seni menggambar, karena seni menggambar ini adalah sebuah proses pemindahan imajinasi ke instrumen karena dalam seni menggambar ini juga memerlukan banyak kreativitas visual,”katanya.

Selain itu kegiatan kesenian yang dihadirkan oleh KSJM juga dilengkapi dengan Buka bersama dan pemberian bantuan berupa, Baju layak pakai,uang, alat shalat, dan satu set alat gambar, Afif juga mengutarakan bahwa yang diberikan oleh KSJM ini didapatkan dari beberapa donasi dari masing – masing kegiatan seperti Layar Kito Galo, Soeara Puitis II dan Dies Harmonis ASimetris.

“Kita dapatkan donasi dari kawan – kawan yang perduli dengan anak – anak yatim itu secara sukarela, karena mereka juga sangat mendukung kegiatan kita ini,”ujarnya.

Disisi lain, Yurika Pratiwi selaku pemilik galeri Seni KonaKito sangat mengapresiasi apa yang dilakukan oleh KSJM, karena ini membuktikan bahwa KONAKITO bisa menjadi wadah penyalur kreativitas pemuda Bengkulu.

“Sesuai dengan Manifesto kita (KonaKito) bahwa bisa menjadi wadah kreativitas, karena seluruh anggota KSJM yang tengah menempuh pendidikan di luar provinsi Bengkulu ini bisa menyalurkan kreativitas mereka,”tandas Yurika.(nvd)

Related

Dua Objek Wisata Air di Seluma Jadi Favorit Wisatawan Selama Libur Lebaran

Dua Objek Wisata Air di Seluma Jadi Favorit Wisatawan...

Bupati Seluma Hadiri Open House Gubernur Bengkulu di Desa Gelumbang

Bupati Seluma Hadiri Open House Gubernur Bengkulu di Desa...

Gratis Biaya Masuk, Pantai Cemoru Sewu di Seluma Diserbu Pengunjung

Gratis Biaya Masuk, Pantai Cemoru Sewu di Seluma Diserbu...

Tagana Kota Bengkulu Siap Tangani Bencana 24 Jam

Tagana Kota Bengkulu Siap Tangani Bencana 24 Jam ...

Dewan Novri Imbau Warga Taati Aturan Selama Libur Lebaran

Dewan Novri Imbau Warga Taati Aturan Selama Libur Lebaran ...