Jumat, April 19, 2024

Liburan, Mahasiswa Unsri Digulung Ombak

Pencarian korban tenggelam di Pantai Panjang Bengkulu

kupasbengkulu.com – Dolin Marpaung (21)Mahasiswa Universitas Sriwijaya (Unsri), Fakultas Pertanian Jurusan Teknik Hasil Pertanian, Sabtu (29/3/2014) , sekitar pukul 15.03 WIB tenggelam di Obyek Wisata Pantai Panjang Kota Bengkulu.

Hingga kini tim gabungan dari aparat kepolisian dan SAR Bengkulu tengah berupaya melakukan pencarian di lokasi. Dengan menggunakan perahu karet.

”Kami data ke sini untuk liburan datang dari Sumatera Selatan,” kata kerabat korban Frengki Panjaitan (21) , Sabtu (29/3/2014).

Data terhimpun dilapangan, korban bersama 7 temannya datang dari Sumatera Selatan untuk mengisi hari libur nyepi. Setiba di Kota Bengkulu, 8 mahasiswa asal Unsri menyempatkan diri untuk berkeliling terlebih dahulu di sejumlah lokasi. Setelah beberapa lama kemudian, 8 mahasiswa tersebut memutuskan menikmati suasana alam di Obyek Wisata Pantai Panjang, tepatnya pasir putih.

Setiba di lokasi, ke 8 mahasiswa tersebut menikmati santapan nasi bungkus yang sebelumnya telah dibeli terlebih dahulu. Usai menyantap makanan, mereka pun memutuskan untuk mandi ke pantai. Sementara, kerabat korban atas nama, Andre simanjuntak (21) mahasiswa Unsir Jurusan Pertambangan menjaga peralatan di tepi pantai.

Sementara kerabat korban lainnya, atas nama Frengki Panjaitan (21) , Loster Purba (22), Febrianto (23), Lumban Toruan (23), Frans Situmorang (23), Ardi sitorus (23), Edwar Malau (22) mandi bersama korban.

Namun, saat mandi Febri bersama korban berenang lebih jauh dari teman lainnya. Secara tiba-tiba datang ombak besar. Seketika itu, korban langsung terseret ombak besar dan terpisah dari rombongan. Sementara, Febri sendiri berhasil berenang ke tepi bersama teman lainnya.

Korban sendiri diketahui, bertempat tinggal Jalan Nusantara Kelurahan Timbangan, Kecamatan Indralaya Palembang.

Hingga berita ini diturunkan, tim gabungan telah diterjunkan sebanyak 3 unit perahu karet, satu unit ambulance. Bahkan, dilokasi kejadian saat ini sudah dipadati warga Kota Bengkulu, untuk menyaksikan secara langsung upaya pencarian.(gie)

Related

Pendaftaran Lelang Jabatan 3 Kepala OPD Pemda Lebong Kembali Diperpanjang

Pendaftaran Lelang Jabatan 3 Kepala OPD Pemda Lebong Kembali...

Dua Sahabat Bang Ken Ambil Formulir Pendaftaran Cawagub

Dua Sahabat Bang Ken Ambil Formulir Pendaftaran Cawagub ...

Sungai Ulu Kungkai Meluap, Fasilitas Desa Wisata Arang Sapat Rusak Parah

Sungai Ulu Kungkai Meluap, Fasilitas Desa Wisata Arang Sapat...

Hasil Monev Penanganan Banjir Lebong Keluarkan 10 Arahan Strategis

Hasil Monev Penanganan Banjir Lebong Keluarkan 10 Arahan Strategis ...

Tahun Ini Kasus DBD di Seluma Alami Peningkatan, Begini Imbauan Dinkes

Tahun Ini Kasus DBD di Seluma Alami Peningkatan, Begini...