Kamis, Maret 28, 2024

Lima Desa Belum Cairkan ADD

ilustrasi
ilustrasi

Seluma, Kupasbengkulu.com – Pelaksana Tugas (Plt) Kepala DPPKAD Seluma, Dedy Ramdhani mengatakan, saat ini ada lima desa dari 182 desa di Kabupaten Seluma yang belum mencairkan Anggaran Dana Desa (ADD) dan Dana Desa (DD).

“Desa lubuk sahung, Cahaya Negeri, Riak Siabun 1, Pandan dan Muara Nibung belum melengkapi berkas, sehingga belum bisa dicairkan,” jelasnya, Rabu (11/5/2016).

Tidak ada limit waktu soal kelengkapan administrasi tegas Dedy. Hanya saja tidak akan dapat dicairkan, jika tidak lengkap.

“Kalau APBD dan kelengkapan lain belum disampaikan, otomatis pencairan belum bisa. Sebab masyarakat yang dirugikan,” ujarnya.

Dedy meminta,  agar lima desa ini segera mungkin melengkapi berkas, mengingat sejumlah desa lainnya telah mulai memasuki tahap pekerjaan fisik.(Sep)

Related

Rombongan Gubernur Rohidin Laksanakan Sholat Idhul Adha di Alun-alun Kota Tais

Kupas News, Seluma - Gubernur Rohidin Mersyah beserta istri...

PT. FBA Masih Beroperasi, Ibu-ibu di Seluma Kembali Melakukan Aksi

Kupas News, Seluma – Sudah tak terhitung berapa jumlah...

Pengedar Samcodin di Seluma Ditangkap Polisi

Kupas News, Seluma - Tim Unit Tipidter Sat Reskrim...

Polisi Beberkan Kronologi Kasus Kakak Bunuh Adik di Seluma

Kupas News, Seluma – Setelah sebelumnya Tim Gabungan Satreskrim...

Tak Terima Ditegur, Pemuda Semidang Alas Maras Aniaya Tetangga

Kupas News, Seluma - Satuan Unit Reskrim Polsek Semidang Alas...