Jumat, April 19, 2024

Longsor, Tiga Rumah di Kaur Jadi Korban

kupasbengkulu.com – Hujan deras yang melanda Kabupaten Kaur, Jumat (11/7/2014) dari pukul 14.00 WIB,  hingga tengah malam mengakibatkan tiga rumah warga ikut longsor di Desa Bunga Melur Kecamatan Semidang Gumay yakni Wardan (33), Siman (45) dan Ishaq (50). Untungnya tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Kepala Desa (Kades) Bunga Melur Farizal, S.Sos, menerangkan kejadian tersebut pada Jumat (11/7/2014) pukul 18.00 WIB, dan saat kejadian semua penghuni rumah langsung menyelamatkan diri.

“Ada tiga rumah warga yang ikut amblas atau longsor yakni Wardan (33) saat ini kondisi rumahnya tidak dapat diselamatkan lagi karena rusak berat dan tidak ada satu barangpun yang bisa diselamatkan. Sedangkan dua rumah warga lainnya Siman (45) dan Ishaq (50) itu yang ikut longsor hanya bagian dapur rumah saja sehingga barang-barang masih bisa diselamatkan,” tutur Farizal, Sabtu (12/7/2014).

Saat ini evakuasi sedang dilakukan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dengan dibantu warga setempat.

“Kami sudah mendatangi tempat kejadian dan sekarang sedang melakukan evakuasi,” ujar Kabid PBK Penanganan Darurat Ujang saat dihubungi melalui hp selularnya.

Selanjutnya, Kades Bunga Melur Farizal menambahkan, hingga saat ini belum ada bantuan apapun dari pihak Pemda dan Dinas Sosial Kabupaten Kaur hingga berita ini diturunkan.(mty)

Related

Pendaftaran Lelang Jabatan 3 Kepala OPD Pemda Lebong Kembali Diperpanjang

Pendaftaran Lelang Jabatan 3 Kepala OPD Pemda Lebong Kembali...

Dua Sahabat Bang Ken Ambil Formulir Pendaftaran Cawagub

Dua Sahabat Bang Ken Ambil Formulir Pendaftaran Cawagub ...

Sungai Ulu Kungkai Meluap, Fasilitas Desa Wisata Arang Sapat Rusak Parah

Sungai Ulu Kungkai Meluap, Fasilitas Desa Wisata Arang Sapat...

Hasil Monev Penanganan Banjir Lebong Keluarkan 10 Arahan Strategis

Hasil Monev Penanganan Banjir Lebong Keluarkan 10 Arahan Strategis ...

Tahun Ini Kasus DBD di Seluma Alami Peningkatan, Begini Imbauan Dinkes

Tahun Ini Kasus DBD di Seluma Alami Peningkatan, Begini...