Selasa, April 23, 2024

Mahasiwa UGM Diminta Jaga Almamater

Mahasiswa UGM KKN di Seluma
Mahasiswa UGM KKN di Seluma

Seluma, kupasbengkulu.com – Wakil Bupati Seluma, Suparto, mengingatkan kepada mahasiswa Universitas Gajah Mada (UGM) yang melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kabupaten Seluma agar menjaga nama baik kampus dan almamater UGM. Hal ini disampaikannya dalam acara penyambutan mahasiswa UGM di ruang rapat Bupati Seluma, Senin (20/06/2016).

“Saya berharap kepada seluruh mahasiwa untuk berbaur dengan masyarakat dan tetap menjaga nama baik almamater,” kata Suparto.

Diketahui sebanyak 56 mahasiswa UGM melaksanakan KKN di tiga tempat yakni Desa Pasar Seluma, Kelurahan Padang Rambun, dan Kelurahan Rimbo Kedui Kecamatan Seluma Selatan.

“Untuk yang berada di Desa Pasar Seluma silahkan pelajari apa yang mau dibangun untuk pengembangan wisata, asalkan tidak merusak wilayah cagar alam,” terangnya.

Sebanyak 56 mahasiswa UGM berbagai fakultas ini akan tinggal di Kabupaten Seluma selama tujuh minggu dan diharapkan dapat memberikan pencerahan di tengah masyarakat. (sep)

Related

Rombongan Gubernur Rohidin Laksanakan Sholat Idhul Adha di Alun-alun Kota Tais

Kupas News, Seluma - Gubernur Rohidin Mersyah beserta istri...

PT. FBA Masih Beroperasi, Ibu-ibu di Seluma Kembali Melakukan Aksi

Kupas News, Seluma – Sudah tak terhitung berapa jumlah...

Pengedar Samcodin di Seluma Ditangkap Polisi

Kupas News, Seluma - Tim Unit Tipidter Sat Reskrim...

Polisi Beberkan Kronologi Kasus Kakak Bunuh Adik di Seluma

Kupas News, Seluma – Setelah sebelumnya Tim Gabungan Satreskrim...

Tak Terima Ditegur, Pemuda Semidang Alas Maras Aniaya Tetangga

Kupas News, Seluma - Satuan Unit Reskrim Polsek Semidang Alas...