Sabtu, April 20, 2024

Mantan Dewan Tagih Dana Purnabakti

mantan dewan
Dewan baru periode 2014-2019

kupasbengkulu.com – Hingga saat ini 30 mantan anggota dewan Kota Bengkulu periode 2009-2014 belum menerima dana purnabakti dari Sekretariat DPRD Kota. Sementara, pelantikan anggota dewan baru telah dilaksanakan pada 21 Agustus lalu.

Belum dibayarkannya tunjangan purnabakti tersebut membuat beberapa mantan dewan kota menagihnya pada dewan incumbent, untuk periode 2014-2019, seperti yang diungkapkan salah satu dewan incumbent, Suimi Fales. Menurut Suimi beberapa mantan dewan bahkan datang ke kantor dewan kota untuk menanyakan kapan uang parnabakti dicairkan.

“Sampai kini uangnya belum cair, kami juga tidak tahu kenapa. Kerena sama sekali tidak ada kejelasan dari Kabag Keuangan. Sementara teman-teman yang merupakan dewan lama meminta agar uang itu segera dicairkan kerena mereka mau ngurus anaknya yang akan masuk kuliah. Padahal, walaupun saya incumbent saya sama sekali tidak tahu menahu mengenai uang itu,” papar Suimi.

Dijelaskan Suimi, besaran uang purnabakti itu empat kali uang representatif yang besarannya Rp 1,6 juta perbulan. Sehingga penerimaan uang representatif dewan setelah dipotong pajak sekitar Rp 8 juta.

Terpisah, dikonfirmasi mengenai uang purnabakti itu Sekretaris Dewan Kota, Marjon mengungkapkan bahwa pihaknya segera akan membayarnya. Namun, ia belum mengetahui persis mengenai besaran dan teknis pencairan, sebab ia baru beberapa hari dilantik sebagai Sekwan Kota. Menurutnya teknis pendanaan merupakan tupoksi Kabag Keuangan DPRD KOta, Lepi Nurseha. Sayangnya hingga kini, Lepi belum mau berkomentar banyak mengenai dana tersebut.

“Dana itu akan dibayarkan, namun untuk teknisnya saya belum tahu karena ibu Lepi yang menangani itu. Saya akan bicarakan hal ini, agar mantan dewan tidak menunggu-nunggu,” demikian Marjon. (beb)

Related

Polisi Tangkap Tersangka Narkotika Jaringan Nasional di Bengkulu

Polisi Tangkap Tersangka Narkotika Jaringan Nasional di Bengkulu ...

Pendaftaran Lelang Jabatan 3 Kepala OPD Pemda Lebong Kembali Diperpanjang

Pendaftaran Lelang Jabatan 3 Kepala OPD Pemda Lebong Kembali...

Dua Sahabat Bang Ken Ambil Formulir Pendaftaran Cawagub

Dua Sahabat Bang Ken Ambil Formulir Pendaftaran Cawagub ...

Sungai Ulu Kungkai Meluap, Fasilitas Desa Wisata Arang Sapat Rusak Parah

Sungai Ulu Kungkai Meluap, Fasilitas Desa Wisata Arang Sapat...

Hasil Monev Penanganan Banjir Lebong Keluarkan 10 Arahan Strategis

Hasil Monev Penanganan Banjir Lebong Keluarkan 10 Arahan Strategis ...