Kamis, April 25, 2024

Okti Sosok Kartini Seluma

Wakil Ketua II DPRD Seluma Okti Fitriani
Wakil Ketua II DPRD Seluma Okti Fitriani

Seluma, Kupasbengkulu.com – Wakil Ketua II DPRD Seluma, Okti menilai sosok Kartini zaman kini tidak hanya pasrah menunggu keadaan. Perempuan memiliki peran penting dalam berbagai aspek kehidupan.

“Tidak hanya dalam rumah tangga. Kepada semua pihak wajib untuk memberikan kesempatan bagi perempuan, menjadi lebih baik. Misalnya dalam pemerintahan, wajib bagi kepala daerah memberikan kesempatan pada perempuan, untuk menduduki tempat yang strategis, seperti kepala dinas, kepala bagian dan  jabatan penting lainnya,” jelas  Okti,  Kamis (21/4/2016).

Perempuan memiliki kemampuan yang sama. Hanya kesempatan yang terkadang tidak di berikan kepada perempuan. Saat ini, tidak lagi waktunya perempuan dimarginalkan. Perempuanpun juga jagan mau dimarginalkan, di sub ordinasikan.

“Sosok perjuangan Kartini itu tidak hanya diperingati setiap tahun, tapi dimaknai lebih, dalam hak-hak yang diperjuangkan. Sehingga bisa menjadi peringatan tuntunan untuk meneruskan perjuangannya,” tegasnya.(Sep)

Related

Rombongan Gubernur Rohidin Laksanakan Sholat Idhul Adha di Alun-alun Kota Tais

Kupas News, Seluma - Gubernur Rohidin Mersyah beserta istri...

PT. FBA Masih Beroperasi, Ibu-ibu di Seluma Kembali Melakukan Aksi

Kupas News, Seluma – Sudah tak terhitung berapa jumlah...

Pengedar Samcodin di Seluma Ditangkap Polisi

Kupas News, Seluma - Tim Unit Tipidter Sat Reskrim...

Polisi Beberkan Kronologi Kasus Kakak Bunuh Adik di Seluma

Kupas News, Seluma – Setelah sebelumnya Tim Gabungan Satreskrim...

Tak Terima Ditegur, Pemuda Semidang Alas Maras Aniaya Tetangga

Kupas News, Seluma - Satuan Unit Reskrim Polsek Semidang Alas...