Kamis, Maret 28, 2024

Peserta HPN Expo Mulai Mempercantik Stand

Peserta HPN Expo terlihat mulai membenahi stand nya di kawasan sport centre, objek wisata Pantai Panjang.
Peserta HPN Expo terlihat mulai membenahi stand nya di kawasan sport centre, objek wisata Pantai Panjang.

kupasbengkulu.com – Peserta Hari Pers Nasional (HPN) Expo di kawasan sport center obyek wisata Pantai Panjang Kota Bengkulu mulai mempersiapkan materi pameran. Sekitar 101 stan yang disiapkan untuk peserta HPN Expo. Stand tersebut diisi pelaku usaha, pemerintah daerah serta Usaha Kecil Menengah (UKM).

Dalam stand tersebut, di dalam stand kawasan HPN Expo diberi fasilitas berupa AC, sementara pemerintah daerah juga menyiapkan lokasi pusat jajanan.

“Hari ini  baru persiapan materi pameran dari seluruh peserta HPN Expo, besok (Kamis) baru dibuka secara resmi,” kata Kadis Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Bengkulu, Rudi Perdana, Rabu (5/2/2014).

Pantauan di lokasi Expo HPN 2014, seluruh peserta pameran melakukan persiapan dan penyusunan materi pameran. Meski masih dalam tahap persiapan, lokasi pameran sudah dipadati masyarakat Kota Bengkulu.

Selain HPN Expo yang memamerkan produk unggulan tiap daerah kabupaten dan kota serta provinsi tetangga, di samping lokasi tersebut juga terdapat lokasi pameran pers.(gie)

Related

Sambut HPN 2022, PWI Pusat Gelar Sayembara Baca Puisi Multimedia

Kupas News, Jakarta – Tahun 2022 mendatang insan pers...

Salip Mini Bus, 3 Warga Luka Parah

Kepahiang, kupasbengkulu.com - Kecelakaan lalu lintas (lakalantas) antara bus...

Junaidi : Soal Proposal Rp 7 Triliun Terserah Presiden

kupasbengkulu.com - Sukses pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN) di...

Berkah HPN, Pedagang Makanan Khas Meraup Puluhan Juta Rupiah

kupasbengkulu.com- Penyelenggaraan kegiatan nasional Hari Pers Nasional (HPN) 2014...

HPN Berakhir, SBY Langsung Bertolak ke Jakarta

kupasbengkulu.com - Hari ini, Senin (10/02/2014), Presiden Susilo Bambang...