Kamis, April 18, 2024

PSK Diringkus Satpol, Anaknya Menangis

Anak perempuan yang diduga sebagai PSK
Anak perempuan yang diduga sebagai PSK

Kota Bengkulu, kupasbengkulu.com – Anak dari perempuan yang diduga sebagai Pekerja Seks Komersial, berinisial Ri (29), warga Perumahan ALpatindo yang diringkus anggota Satpol PP kota Bengkulu, menangis melihat ibunya dibawa Satpol saat terjaring razia di eks terminal Air Sebakul, Kota Bengkulu, Senin (06/04/2015) siang.

Anak yang diperkirakan baru berumur lima tahun ini sewaktu razia sempat berlari, karena ketakutan melihat aparat penegak perda Kota Bengkulu tersebut. Namun, niat untuk melarikan diri tersebut urung dilakukannya karena ibunya tertangkap oleh Satpol PP dan ia kemudian kembali ke ibunya tersebut.

Seketika itu, ia kemudian berteriak dan mengeluarkan air mata sembari meraung-raung dibujuk seorang anggota satpol PP menuju ke Ibunya. Sempat ia kemudian diminta ibunya pulang ke tempat bibinya. Namun, anak tersebut bersi keras untuk ikut bersama Sapol PP tersebut.

Sehingga ia kemudian ikut bersama dua orang PSK tersebut dan bersama kakak perempuannya yang baru pulang sekolah tersebut ke Kantor Satpol PP Kota Bengkulu.

Menurut dari pengakuan Ri, di Mako Satpol PP Kota Bengkulu, pekerjaan sebagai PSk telah ia lakukan dua tahun yang lalu. Hal ini dikarenakan karena ingin menghidupi kedua anaknya yang masih kecil dan biaya sekolah anaknya.

“Sejak sudah bercerai dengan suami saya beberapa tahun yang lalu, saya bekerja seperti ini. Saya yang hanya tamatan SD tidak bisa apa-apa, jadi saya hanya bisa bekerja sendiri seperti ini,” ungkap Ri.(dex)

(Baca juga : Dua PSK Diringkus Satpol)

Related

Pendaftaran Lelang Jabatan 3 Kepala OPD Pemda Lebong Kembali Diperpanjang

Pendaftaran Lelang Jabatan 3 Kepala OPD Pemda Lebong Kembali...

Dua Sahabat Bang Ken Ambil Formulir Pendaftaran Cawagub

Dua Sahabat Bang Ken Ambil Formulir Pendaftaran Cawagub ...

Sungai Ulu Kungkai Meluap, Fasilitas Desa Wisata Arang Sapat Rusak Parah

Sungai Ulu Kungkai Meluap, Fasilitas Desa Wisata Arang Sapat...

Hasil Monev Penanganan Banjir Lebong Keluarkan 10 Arahan Strategis

Hasil Monev Penanganan Banjir Lebong Keluarkan 10 Arahan Strategis ...

Tahun Ini Kasus DBD di Seluma Alami Peningkatan, Begini Imbauan Dinkes

Tahun Ini Kasus DBD di Seluma Alami Peningkatan, Begini...