Kamis, Maret 28, 2024

Ribuan Warga akan Ikuti Bakti Kesehatan HPN 2014

Panitia Kompas Group yang akan menyelenggarakan Bakti Kesehatan dalam rangka HPN 2014.
Panitia Kompas Group yang akan menyelenggarakan Bakti Kesehatan dalam rangka HPN 2014.

kupasbengkulu.com – Ribuan warga akan mengikuti bakti kesehatan dalam rangka Hari Pers Nasional (HPN) yang dilaksanakan pada Senin 10 Februari 2014 mendatang.

“Bakti kesehatan meliputi khitanan dan pengobatan gratis ditargetkan akan diikuti lebih dari 1.000 orang,” kata Panitia Bakti Sosial Kompas Group, Suyanto kepada kupasbengkulu.com, Selasa (4/2/2014).

Suyanto menjelaskan, bakti kesehatan dilaksanakan di RSUD Kota Bengkulu di Jalan Basuki Rahmat, mulai pukul 08.00 – 15.00 WIB.

“Khusus khitanan ditargetkan 50 orang anak dan pengobatan gratis sekitar 1.000 pasien. Khusus penyakit asam urat, kolesterol dan gula darah ditargetkan 200 pasien per jenis penyakit,” katanya.

Dalam pelaksanaannya, kata Suyanto, Kompas Group bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Provinsi dan Kota Bengkulu.

“Sebanyak 20 dokter dan 50 paramedis akan terlibat dalam pelaksanaan bakti kesehatan HPN 2014,” demikian Suyanto.(adi)

Related

Sambut HPN 2022, PWI Pusat Gelar Sayembara Baca Puisi Multimedia

Kupas News, Jakarta – Tahun 2022 mendatang insan pers...

Salip Mini Bus, 3 Warga Luka Parah

Kepahiang, kupasbengkulu.com - Kecelakaan lalu lintas (lakalantas) antara bus...

Junaidi : Soal Proposal Rp 7 Triliun Terserah Presiden

kupasbengkulu.com - Sukses pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN) di...

Berkah HPN, Pedagang Makanan Khas Meraup Puluhan Juta Rupiah

kupasbengkulu.com- Penyelenggaraan kegiatan nasional Hari Pers Nasional (HPN) 2014...

HPN Berakhir, SBY Langsung Bertolak ke Jakarta

kupasbengkulu.com - Hari ini, Senin (10/02/2014), Presiden Susilo Bambang...