Kamis, April 18, 2024

Ruko Manisan Ludes di Lalap Api

Kabakaran
Petugas PBK berusaha memadamkan api di ruko manisan milik warga Kota Bengkulu, Selasa (19/8/2014).

kupasbengkulu.com – Bangunan Rumah Toko (Ruko) manisan, di jalan Sutoyo RT 6 Kelurahan Tanah Patah, Kecamatan Ratu Agung Kota Bengkulu, Selasa (19/8/2014), sekitar pukul 15.31 WIB, ludes dilalap api. Api yang diduga dipicu dari konsleting listrik tersebut membuat harta benda milik, Irwan tidak dapat diselamatkan. Akibat kejadian tersebut, korban mengalami kerugian mencapai sekitar ratusan juta.

Data terhimpun, saat itu korban beserta istri tengah berada di rumah orang tua yang bertempat tinggal tak jauh dari ruko miliknya. Saat kepergian mereka, dirinya sudah memastikan jika rumah yang ditinggalkan dalam keadaan aman.

Seketika itu, kobrna pun meninggalkan ruko tersebut untuk beranjak ke rumah orang tua korban. Tak lama berselang korban meninggalkan rumah sekalian tempat tinggalnya tersebut, mendapatkan informasi jika ruko miliknya terbakar.

Tanpa pikir panjang, korban beserta istri pun bergegas pulang ke rumah. Sayangnya, api yang begitu cepat menyambar membuat harta benda yang mudah terbakar didalam ruko dalam hitungan menit ludes di lalap api.

Sayangnya, saat kejadian petugas Penanggulangan Bencana Kebakaran (PBK) Kota Bengkulu terlambat tiba di lokasi. Meskipun demikian, 10 mobil PBK yang diterjunkan ke lokasi kejadian, berhasil menguasai api yang sudah menghabiskan sebagian bangunan permanen tersebut.

”Tadi sebelum pergi saya juga punya firasat buruk, setelah mendapat kabar dari warga ternyata dirumah kami kebakaran,” kata Irwan, pemilik ruko manisan, Selasa (19/8/2014).(dex)

Related

Ada ASN Jadi Calo Pegawai Bank, Sekda Seluma Dukung APH Usut Tuntas

Ada ASN Jadi Calo Pegawai Bank, Sekda Seluma Dukung...

Diduga Jadi Calo Pegawai Bank Bengkulu, Oknum ASN Dipolisikan

Diduga Jadi Calo Pegawai Bank Bengkulu, Oknum ASN Dipolisikan...

Gembong Narkoba Asal Bengkulu Kirmin Akan Dituntut Berat

Gembong Narkoba Asal Bengkulu Kirmin Akan Dituntut Berat ...

Kepala BPN Seluma Pastikan Program PTSL Bebas Pungutan Liar

Kepala BPN Seluma Pastikan Program PTSL Bebas Pungutan Liar...

Pj Wali Kota Bengkulu Dilapor ke Bawaslu

Pj Wali Kota Bengkulu Dilapor ke Bawaslu ...