Jumat, Maret 29, 2024

Safari Ramadhan, Gubernur Pastikan Bantuan Pemprov Tepat Sasaran

acara silaturahim manajemen PT SIL, karyawan dan gubernur BEngkulu, Junaidi Hamsyah
acara silaturahim manajemen PT SIL, karyawan dan gubernur BEngkulu, Junaidi Hamsyah

kupasbengkulu.com– Kegiatan safari ramadhan di Unit I Dusun II, Kecamatan Padang Jaya, Kabupaten Bengkulu Utara, Jumat (11/07/2014), Gubernur Bengkulu H Junaidi Hamsyah, memastikan agar bantuan Pemerintah Provinsi Bengkulu tepat sasaran.

“Seperti yang saya temukan di Kabupaten Kaur, ternyata ada bantuan bibit sawit hanya 15 batang untuk 1 kepala keluarga (KK). Mau diapakan bibit sebanyak itu,” ungkap Gubernur di Masjid Muhajirin..

Gubernur berharap, agar aparatur pemerintah mulai dari Camat hingga kepala desa turut melakukan pengawasan dalam pemberian bantuan pemerintah.

Menurut Gubernur, dirinya prihatin saat ini banyak masyarakat yang pandai dalam membuat proposal. Sehingga, dengan kepandaiannya ini mampu mendapatkan bantuan dari pemerintah.

“Mana mungkin dalam satu waktu, penerima bantuan bisa menanam sawit, beternak, atau mengelola kolam,” ujarnya.

Untuk itu, tegas Gubernur, jika ditemui adanya permasalahan seperti ini, Kades atau Camat bisa mengusulkan pencoretan bagi penerima bantuan yang tidak tepat sasaran ini.(coy)

Related

Bhabinkamtibmas Polsek Ketahun Gelar Sosialisasi Saber Pungli

Kupas News, Bengkulu Utara – Polres Bengkulu Utara melalui...

Polisi Lakukan Pengamanan Ibadah Paskah di Gereja Arga Makmur

Swafoto Bhabinkamtibmas Polres Bengkulu Utara saat melakukan pengamanan Ibadah...

5 Desa di Bengkulu Utara Terima Bantuan dari Polsek Batik Nau

Kapolsek Batik Nau saat menyerahkan bantuan kemanusiaan di Bengkulu...

Polisi Sita Puluhan Liter Minuman Tuak di Bengkulu Utara

Anggota polsek Lais saat menunjukan hasil sitaan minuman keras...

Bank Indonesia dan Komisi XI DPR RI Sosialisasikan QRIS di Arga Makmur

She Asa Handarzeni saat mengisi materi pada acara kegiatan...