Kamis, April 25, 2024

Salahuddin : Mutasi Tak dapat Dihindari

salahudin
Kabag Humas Pemda Kota, Salahuddin Yahya

kupasbengkulu.com – Kelang sepekan setelah usai pelantikan pejabat eselon II dan II di lingkup Pemda Kota Bengkulu, walikota Bengkulu, Helmi Hasan kembali melakukan mutasi pada Rabu sore (27/8/2014). Meski Helmi Hasan tidak buka suara mengenai mutasi itu, Kabag Humas Pemda Kota, Salahuddin Yahya mengatakan, mutasi tidak dapat dihindahi.

Ia pun tidak menampik bila dalam waktu dekat kembali akan digelar mutasi, karena menurutnya demi kebutuhan organisasi. Mutasi merupakan bagian dari respon cepat pemerintah kota dalam proses analisa dan identifikasi kebutuhan sumber daya manusia. Namun ia menyangkal bila mutasi dihubungkan dengan kasus dugaan penyelewengan dana Bantuan Sosial (Bansos) tahun 2013.

“Ini respon cepat yang dilakukan pemerintah pada kondisi pemerintahan yang akhir-akhir ini dirasakan mendesak untuk diperbaiki agar kinerja organisasi meningkat, tidak lebih dari itu,” elak Salahuddin, Kamis (28/8/2014).

Menurutnya, semakin cepat proses identifikasi dan evaluasi dilakukan, maka mutasi tidak bisa dihindari. Karena mutasi adalah sesuatu yang alami terutama untuk meningkatkan pelayanan pada masyarakat.

“Selama pihak BKD memberikan laporan hasil analisa, termasuk formasi jabatan yang harus diperbaiki agar roda organisasi bisa berjalan cepat sesuai dengan kebutuhan, maka mutasi tidak dapat dihindari,” pungkasnya. (beb)

Related

DPRD BU Gelar Rapat Paripurna Agenda Penyampaian Raperda LKPj Bupati

DPRD BU Gelar Rapat Paripurna Agenda Penyampaian Raperda LKPj...

Peringati Hari Otonomi Daerah, Pemda Kaur Gelar Upacara di Halaman Setda Kaur

Peringati Hari Otonomi Daerah, Pemda Kaur Gelar Upacara di...

Strategi untuk Berdagang dengan MetaTrader 5

Strategi untuk Berdagang dengan MetaTrader 5 ...

Terbuka untuk Umum, Hanura Bengkulu Buka Pendaftaran Cakada 2024

Terbuka untuk Umum, Hanura Bengkulu Buka Pendaftaran Cakada 2024 ...

Dukung Kinerja Kehumasan Polisi, BRI Mukomuko Beri Bantuan Drone dan Komputer

Dukung Kinerja Kehumasan Polisi, BRI Mukomuko Beri Bantuan Drone...