Sabtu, April 20, 2024

Sambut Jemaah Haji Lebong Keluarga Rela Desak-desakan

Kedatangan Jemaah Haji Lebong

lebong, kupasbengkulu.com – Setelah sebulan lebih lamanya di tanah suci Makkah, jamaah haji asal Kabupaten Lebong akhirnya kembali ke kampung halaman. Sebanyak 73 jamaah haji asal Lebong disambut hangat dengan isak tangis para keluarga rela berdesakan di halaman Masjid Jamik Al Azhar Pasar Muara Aman, Kamis (15/10/2014).

Sambutan keluarga yang sudah memadati halaman Masjid, terlihat sejak para jamaah turun dari bus.

Selanjutnya, jamaah tersebut langsung masuk ke Dalam Masjid yang dijaga ketat oleh aparat Satpol PP.

Kehadiran jamaah haji Kabupaten Lebong tiba di Bandara Internasional Minangkabau Sumatera Barat pada Kamis dini hari dan selanjutnya diterbangkan ke Bandara Fatmawati Bengkulu kemudian secara bersama-sama menuju Asrama Haji Bengkulu menggunakan bus yang telah disiapkan.

“Alhamdulillah, kami sangat bangga dan lega karena seluruh jamaah haji Lebong pulang dengan selamat,” singkat Kepala Kemenag Lebong, H. Tasri.(spi)

Related

Perayaan HUT Rejang Lebong ke-143 Diakhiri Prosesi Adat Pancung Tebu

Kupas News, Rejang Lebong - Prosesi adat Pancung Tebu...

Hari Pertama Kerja, Gubernur Rohidin Berkantor di Rejang Lebong

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat memberikan arahan kepada pegawai...

Polisi Tangkap Pria 43 Tahun Kasus Percobaan Pemerkosaan

Kupas News, Rejang Lebong - Aparat kepolisian berhasil mengamankan...

Patroli Presisi Polres Rejang Lebong Sisir Kawasan Rawan Kiriminalitas

Kupas News, Rejang Lebong – Team Patroli Motor Presisi...

Pemkab Rejang Lebong Hibah Lahan untuk Pembangunan RS Bhayangkara

Kapolda Bengkulu Irjen Pol Agung saat melakukan penandatangan penyerahan...