Sabtu, April 20, 2024

Sidak ke Dikbud, Wagub ‘Marah’ dengan Kadis Tidak Ada di Kantor

Sidak Wagub
Wakil Gubernur Bengkulu Sultan B. Najamudin, menggelar Inspeksi Mendadak (Sidak) ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Provinsi Bengkulu

Kota Bengkulu, kupasbengkulu.com – Wakil Gubernur Bengkulu Sultan B. Najamudin, menggelar Inspeksi Mendadak (Sidak) ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Provinsi Bengkulu. Dalam sidak tersebut, Wagub terlihat kesal, lantaran pimpinan SKPD, yakni Kadis Dikbud, Atisar, maupun Sekretaris Dikbud, M. Said, tak berada di tempat.

”Saya ingin tau persis alasan para pimpinan ini tidak berada di tempat saat jam kerja. Jangan sampai kosong begini apapun alasannya, kecuali ada Dinas Luar (DL). Nanti kalau ada yang butuh informasi bagaimana? Tidak ada yang bisa memberi keterangan,” kesal Sultan, Kamis (29/01/2015).

Disebutkan Sultan, kedatangannya ke Dinas Dikbud untuk mempertanyakan dana atau tunjangan sertifikasi guru yang belum dibayarkan selama lebih dari tiga bulan.

”Kalau bisa janganlah hak guru itu dihambat-hambat, kecuali hal-hal yang prinsip. Kalau alasan administratif segeralah diselesaikan,” imbau Wagub.

Sementara, Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) Dinas Dikbud Provinsi Bengkulu, Irwan, menjelaskan bahwasannya sejak tahun 2010, pengelolaan tunjangan sertifikasi guru sudah dikembalikan ke Dinas Dikbud masing-masing kota/ kabupaten.

”Sejak tahun 2010 sudah dikembalikan ke kabupaten/ kota dalam hal pengelolaannya. Penganggarannya sudah dilakukan di awal tahun, namun di tengah jalan ada yang mengalami kenaikan pangkat dan lain sebagainya, sehingga angkanya itu berubah. Imbasnya pada keterlambatan pembayaran ini,” jelas Irwan.

Untuk mengatasi permasalahan tersebut, Wagub mengaku akan berkoordinasi dengan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Provinsi Bengkulu.(val)

Related

Pemkab Kaur Gelar Rapat Persiapan HUT Kabupaten Kaur Ke-21

Pemkab Kaur Gelar Rapat Persiapan HUT Kabupaten Kaur Ke-21...

Pemprov Tinjau Pulau Tikus Tindaklanjuti Persetujuan Usulan Reklamasi

Pemprov Tinjau Pulau Tikus Tindaklanjuti Persetujuan Usulan Reklamasi ...

Butuh Anggaran Rp 280 M, Reklamasi Pulau Tikus Telah Disetujui Kementerian KP

Butuh Anggaran Rp 280 M, Reklamasi Pulau Tikus Telah...

Gubernur Rohidin Jamin Kebebasan Umat Beragama di Bumi Rafflesia

Gubernur Rohidin Jamin Kebebasan Umat Beragama di Bumi Rafflesia ...

Polisi Tangkap Tersangka Narkotika Jaringan Nasional di Bengkulu

Polisi Tangkap Tersangka Narkotika Jaringan Nasional di Bengkulu ...