Jumat, April 19, 2024

Simpan Narkoba, Paman dan Keponakan Ditangkap

kupasbengkulu.com – Jajaran Dir Narkoba Polda Bengkulu kembali meringkus, Rt (53) dan Fz (18) keduanya tertangkap tangan memiliki narkoba jenis sabu dan ganja, pada Jum’at Dini hari, (13/12/2013) di kediamannya Kelurahan Tengah Padang, Kota Bengkulu.

Direktur Dir Narkoba Polda Bengkulu, Kombes. Pol. Budi Tono mengatakan, berdasarkan pengembangan kasus penangkapan kurir penjual Narkoba Zi, Kamis (12/12/2013).

”Keduanya masih dalam satu keluarga, dari keterangan Zi, dia (RT dan FZ) sempat membeli barang darinya. Namun, saat penggerbekan di TKP kita juga menemukan alat timbangan. Diduga kedua pelaku ini menjadi pengedar,” kata Budi.

Selain timbangan, di kediaman pelaku juga ditemukan satu paket sabu senilai Rp 750 ribu dan dua linting ganja. Saat ini, kedua pelaku telah diamankan di Mapolda Bengkulu untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Secara terpisah, RT mengakui, jika dirinya masih ada hubungan keluarga dengan FZ. FZ merupakan ponakannya yang selama ini yang tinggal serumah dengan dirinya. Ia juga menambahkan, FZ ikut dirinya sejak masih belia, karena Fz tidak memiliki pekerjaan tetap. Bahkan, Ia hanya mengenyam pendidikan sampai Sekolah Dasar.

”Saya tinggal sama paman saya, sebab sejak tidak sekolah lagi tidak ada pekerjaan makanya saya tinggal bersama paman,” aku, FZ singkat.

Sebelumnya Dirreskrimum Polda Bengkulu, menangkap Zi di salah satu lokasi di Kelurahan Lingkar Barat. Zi sendiri diketahui berprofesi sebagai satpam disalah satu perusahaan BUMN. Dari tangan pelaku, berhasil diamankan 3 Kg ganja kering dan 4 paket kecil sabu.(gie)

Related

Polisi Tangkap Tersangka Narkotika Jaringan Nasional di Bengkulu

Polisi Tangkap Tersangka Narkotika Jaringan Nasional di Bengkulu ...

Pendaftaran Lelang Jabatan 3 Kepala OPD Pemda Lebong Kembali Diperpanjang

Pendaftaran Lelang Jabatan 3 Kepala OPD Pemda Lebong Kembali...

Dua Sahabat Bang Ken Ambil Formulir Pendaftaran Cawagub

Dua Sahabat Bang Ken Ambil Formulir Pendaftaran Cawagub ...

Sungai Ulu Kungkai Meluap, Fasilitas Desa Wisata Arang Sapat Rusak Parah

Sungai Ulu Kungkai Meluap, Fasilitas Desa Wisata Arang Sapat...

Hasil Monev Penanganan Banjir Lebong Keluarkan 10 Arahan Strategis

Hasil Monev Penanganan Banjir Lebong Keluarkan 10 Arahan Strategis ...