Jumat, April 19, 2024

SMP Enggano Masuk 3 Besar Terbaik di Bengkulu

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Bengkulu, Rusdi Bakar.
Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Bengkulu, Rusdi Bakar.

kupasbengkulu.com – Sedikit mengejutkan, pada pengumuman hasil kelulusan siswa SMP sederajat di Provinsi Bengkulu, SMP.N.2 Enggano berada pada posisi tiga besar berdasarkan jumlah nilai. Disusul SMP.N.1 Enggano pada pada posisi ke-4.

Disebutkan Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Bengkulu, Rusdi Bakar, hasil ini merupakan prestasi yang tak diduga-duga sebelumnya, mengingat Enggano belum pernah menempati posisi tiga besar pada nilai ujian nasional (UN).

“Ini sedikit mengejutkan ya, SMP di Enggano menduduki posisi tiga dan empat besar. Itulah kita tidak boleh terlalu meremehkan daerah-daerah terpencil seperti ini, nyatanya mereka bisa bersaing mengalahkan siswa-siswa di kabupaten/ kota yang lebih maju,” ujar Rusdi Bakar, Sabtu (14/04/2014).

Berikut urutan SMP berdasarkan jumlah nilai UN tahun pelajaran 2013/2014 berturut-turut dari ranking pertama hingga ranking sepuluh.

  1. SMPN 1 Bengkulu, dengan nilai Bahasa Indonesia 8.27, Bahasa Inggris 8.24, Matematika 7.31, IPA 7.86, dan total 31,68.
  2. SMPN 1 Curup, dengan nilai Bahasa Indonesia 8.09, Bahasa Inggris 8.10, Matematika 7.10, IPA 7.96, dan total 31,25.
  3. SMPN 2 Enggano, dengan nilai Bahasa Indonesia 8.08, Bahasa Inggris 8.88, Matematika 6.85, IPA 7.30, dan total 31,11.
  4. SMPN 1 Enggano, dengan nilai Bahasa Indonesia 6.63, Bahasa Inggris 7.54, Matematika 6.61, IPA 8.33, dan total 29,11.
  5. SMPN 3 Talang Empat, dengan nilai Bahasa Indonesia 7.36, Bahasa Inggris 7.45, Matematika 6.41, IPA 7.59, dan total 28,81.
  6. SMP IT Iqra’ Bengkulu, dengan nilai Bahasa Indonesia 7.90, Bahasa Inggris 7.29, Matematika 6.66, IPA 6.86, dan total 28,71.
  7. SMPN 1 Pematang Tiga, dengan nilai Bahasa Indonesia 6.51, Bahasa Inggris 7.15, Matematika 6.11, IPA 7.29, dan total 27,06.
  8. SMPN 1 Talang Empat, dengan nilai Bahasa Indonesia 6.87, Bahasa Inggris 6.92, Matematika 6.04, IPA 7.22, dan total 27,05.
  9. SMPN 5 Ketahun, dengan nilai Bahasa Indonesia 7.15, Bahasa Inggris 6.26, Matematika 5.92, IPA 7.43, dan total 26,76.
  10. SMP IT Rabbi Radhiyyah Curup, dengan nilai Bahasa Indonesia 7.94, Bahasa Inggris 6.82, Matematika 6.15, IPA 5.85, dan total 26,76.(val)

Related

Gubernur Rohidin Mersyah Dukung Pengembangan UINFAS Bengkulu

Kupas News, Bengkulu – Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah terima...

PKBM se-Kota Bengkulu Ikuti Bimtek Peningkatan Kompetensi Pengelolaan Keuangan

Kupas News, Kota Bengkulu - Sebanyak 76 peserta dari...

Hadiri Peresmian SALUT, Wabup Wasri Ingin UT Jadi Akses Kemajuan Daerah

Kupas News, Mukomuko – Wakil Bupati Mukomuko Wasri, hadiri...

Sosialisasi Literasi Digital Menangkal Hoax dan Disinformasi

Kupas News, Kota Bengkulu – Bidang Humas Polda Bengkulu...

39 Kwarda Ikuti Peran Saka 2022, Sekdaprov Ingatkan Jaga Nama Baik Bengkulu

Kupas News, Kota Bengkulu - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi...