Kamis, Maret 28, 2024

Tak Ada Anggaran Pilkada?, KPU Lebong ‘Galau’

Hendrivan KPS (1)
Komisioner KPU Lebong, Hendrivan Aptawan

kupasbengkulu.com – Seketraris Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Lebong, Mahmud Siam memastikan, jika tahun 2014 ini Kabupaten Lebong tanpa Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P), tampaknya bakal membuat KPU Lebong ‘Galau’ dan terancam tidak mengelar tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada),
akhir tahun 2014 ini.

Pasalnya, berdasarkan PKPU No 9 tahun 2010 tentang Pedoman Penyusunan Tahap, Program dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) dan Wakil Kepala Daerah.

Dalam PKPU tersebut, menyebutkan tahapan paling lama 210 hari sebelum dari hari dan tanggal pemungutan suara pemilukada.

”Jika dilihat dari Pilkada sebelumnya pada 2010 lalu, persiapan sudah dimulai pada bulan November dan tahapan akan dimulai bulan Desember mendatang,” kata Ketua KPU Lebong, Sugianto, Senin (11/8/2014).

Secara terpisah, Komisioner KPU lainnya, Hendrivan Aptawan menjelaskan, sesuai dengan UU nomor 32 tahun 2004, tentang Pemerintahan Daerah, pasal 112 dijelaskan jika biaya kegiatan Pilkada dan wakil kepala daerah dibebankan kepada APBD.

”Persiapan Pilkada 2015 ini, nantinya akan dimulai sejak bulan November, sementara tahapan kita mulai Desember. Kalau anggarannya tidak ada bagaiaman kami akan memulai tahapan ini. Di diva yang kami terima, tidak ada post untuk Pilkada, karena memang sudah jelas kalau Pilkada itu dananya dari APBD,” jelas Hendrivan.

Terkait permasalahan ini, kata dia, pihaknya akan segera melakukan koordinasi mengingat persiapan tahapan akan dilakkukan kurang dari 3 bulan kedepan.

”Langkah yang akan kita lakukan, yaitu segera melakukan koordinasi baik dengan pemerintah daerah maupun dengan DPRD Lebong,” demikian Hendrivan.(spi)

Related

Bawaslu Seluma Ingatkan Program Pemerintah Tidak Dijadikan Ajang Kampanye

Bawaslu Seluma Ingatkan Program Pemerintah Tidak Dijadikan Ajang Kampanye ...

DPMD Seluma Segera Tindaklanjuti Penguduran Diri Kades Kungkai Baru

DPMD Seluma Segera Tindaklanjuti Penguduran Diri Kades Kungkai Baru ...

Terindikasi Ajang Kampanye, Program Sapa Warga Bupati Erwin Disorot Bawaslu

Terindikasi Ajang Kampanye, Program Sapa Warga Bupati Erwin Disorot...

Mahfud Semprot Gibran: Pertanyaan Receh, Ngarang dan Ngawur

Mahfud Semprot Gibran: Pertanyaan Receh, Ngarang dan Ngawur ...

Hadir di Bengkulu, Raffi Ahmad Disambut Histris Pendukung Prabowo

Hadir di Bengkulu, Raffi Ahmad Disambut Histris Pendukung Prabowo ...