Kamis, April 25, 2024

Tertibkan PKL, Satpol PP Amankan Tiga Unit Mobil Buah Milik Pedagang

Penertiban PKL
Penertiban PKL di Pasar Panorama Kota Bengkulu

Kota Bengkulu, kupasbengkulu.com – Puluhan petugas gabungan dari Satpol PP Kota Bengkulu, aparat kepolisian dan Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Kota Bengkulu, Senin (30/3/2015), menertibkan Pedagang Kaki Lima (PKL) yang berjualan ditepi jalan di Pasar Panorama Kota Bengkulu.

Penertiban PKL bermula dari jalan Kedondong Kelurahan Lingkar Timur, Kota Bengkulu yang mana petugas gabungan, langsung mengamankan payung penyanggah barang dagangan milik pedagang yang berada di tepi jalan. Tidak hanya itu, petugas gabungan juga mengamankan 3 unit mobil milik pedagang buah yang berjualan ditepi jalan.

Kepala Satpol PP Kota Bengkulu, Jahin L, mengatakan, penertiban tersebut sudah berdasarkan prosedur. Jadi, seluruh PKL yang melanggar akan ditindak, begitu juga dengan barang dagangannya.

”Penertiban ini sudah berdasarkan prosedur. Tiga unit mobil milik pedagang buah yang berjualan, semuanya kita amankan ke Kantor satpol PP Kota Bengkulu,” pungkas Jahin, Senin (30/3/2015).(gie)

Related

Strategi untuk Berdagang dengan MetaTrader 5

Strategi untuk Berdagang dengan MetaTrader 5 ...

Terbuka untuk Umum, Hanura Bengkulu Buka Pendaftaran Cakada 2024

Terbuka untuk Umum, Hanura Bengkulu Buka Pendaftaran Cakada 2024 ...

Dukung Kinerja Kehumasan Polisi, BRI Mukomuko Beri Bantuan Drone dan Komputer

Dukung Kinerja Kehumasan Polisi, BRI Mukomuko Beri Bantuan Drone...

Serius Nyalon Bupati Seluma, Teddy Rahman Ambil Formulir PDIP dan PAN

Serius Nyalon Bupati Seluma, Teddy Rahman Ambil Formulir PDIP...

KPU Seluma Gelar Sayembara Desain Maskot dengan Tema Benda Bersejarah

KPU Seluma Gelar Sayembara Desain Maskot dengan Tema Benda...