Jumat, April 19, 2024

Timbangan Pedagang Bengkulu Selatan Diperiksa

Pasar di wilayah Bengkulu Selatan
Pasar di wilayah Bengkulu Selatan

Bengkulu Selatan, kupasbengkulu.com – Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, dan Perindustrian Perdagangan (Diskop UKM Perindag) Kabupaten Bengkulu Selatan akan melakukan pemeriksaan terhadap alat penimbang yang digunakan pedagang di pasar kabupaten tersebut. Pemeriksaan tersebut akan dilaksanakan pada Bulan Mei 2016 mendatang bekerjasama dengan pihak provinsi.

“Bulan depan akan dilakukan pemeriksaan tera timbangan di Pasar wilayah Bengkulu Selatan,” ujar Kepala Diskop UKM Perindag, Sidarmin, Kamis (28/04/2016).

Dia mengatakan, pengujian alat timbang ini dilakukan untuk memastikan pedagang menggunakan alat timbang yang sesuai dan tidak ada pedagang yang sengaja memainkan timbangan untuk mengelabui pembeli.

“Penertiban akan kita lakukan di setiap pasar. Namun kita dahulukan pasar yang besar seperti Pasar Ampera dan Khutau yang ada di Kota Manna,” lanjutnya.

Pemeriksaan ini memang rutin dilakukan setiap tahun. Namun menurutnya bukan berarti karena pedagang sering melakukan kecurangan pada timbangan.

Sementara, salah seorang pedagang di Pasar Ampera, Lesti (40), mengatakan pihaknya merespon positif dengan adanya rencana penertiban ini.

“Kami pedagang setuju kalau ada pemeriksaan tera timbangan. Dan pemeriksaan ini sudah sering dilakukan. Gunanya agar timbangan tersebut tetap aman digunakan. Sehingga pembeli pun aman dari penipuan,” ungkapnya. (ade)

Related

Polisi Ingatkan Pengunjung Wisata Pantai Waspadai Cuaca Ekstrim

Kupas News, Bengkulu Selatan – Kendati tingginya gelombang laut...

Pembangunan Titik Nol Perbaikan Jalan Bengkulu Selatan Dimulai

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat meninjau pembangunan Titik Nol...

Bhabinkamtibmas Sambangi Pasar Kutau Pantau Ketersediaan Stok Sembako

Kupas News, Bengkulu Selatan - Kepolisian Resor Bengkulu Selatan melalui...

Polisi Amankan Terduga Pelaku Penyalahgunaan Narkotika di Bengkulu Selatan

Kupas News, Bengkulu Selatan – Polres Bengkulu Selatan selidiki...

Akibat Ngantuk, Pelajar di Kota Manna Tabrak Ambulance

Kupas News, Bengkulu Selatan – Diduga mengantuk saat mengendarai...