Jumat, Maret 29, 2024

Truk Bermuatan Material Adu Kambing

Kecelakaan

Kota Bengkulu, kupasbengkulu.com – Peristiwa kecelakaan lalu lintas, Sabtu (07/05) pagi terjadi di ruas jalan RE Martadinata, Kelurahan Kandang, Kecamatan Kampung Melayu, Kota Bengkulu. Mobil truk bermuatan material dengan bertabrakan dengan truk yang datang dari arah berlawanan dengan Nopol BD 8299 AI.

Peristiwa kecelakaan persis di depan Bengkel Bubut 99 ini terjadi ketika truk yang dikemudikan Refan (28) warga Kampung Bali, Kota Bengkulu syarat dengan muatan material melaju dari arah Simpang Bumi Ayu hendak mengantarkan pesanan material ke arah Betungan.

Saat melintas persis di depan Bengkel Bubut 99, tiba-tiba mobil carry berwarna hitam mengelak lobang. Kaget dengan situasi ini, dirinya berusaha membanting stir, namun naas dari arah berlawanan muncul truk lainnya.

“Melihat mobil carry menghindari lubang, saya banting stir. Saat itu truk yang ada di depan menabrak truk yang saya kemudikan,” beber Refan (28).

Akibat peristiwa kecelakaan ini Refan mengalami luka memar karena terbentur. Sementara sopir truk lawan kecelakaan ini mengalami luka parah, dan harus mendapatkan perawatan intensif dari petugas RSUD M Yunus, Kota Bengkulu.

Kapolsek Kampung Melayu Kota Bengkulu Iptu Yudha Setiawan mengatakan, pihaknya akan memanggil pengendara mobil carry untuk dimintai keterangan lebih lanjut terkait kecelakaan tersebut.

“Dari keterangan saksi, truk yang membawa material itu menghindari mobil carry berwarna hitam. Sehingga menabrak truk satunya. Untuk itu kita akan mencari indentitas pengendara tersebut,” imbuh Kapolsek.(bro)

Related

Ada ASN Jadi Calo Pegawai Bank, Sekda Seluma Dukung APH Usut Tuntas

Ada ASN Jadi Calo Pegawai Bank, Sekda Seluma Dukung...

Diduga Jadi Calo Pegawai Bank Bengkulu, Oknum ASN Dipolisikan

Diduga Jadi Calo Pegawai Bank Bengkulu, Oknum ASN Dipolisikan...

Gembong Narkoba Asal Bengkulu Kirmin Akan Dituntut Berat

Gembong Narkoba Asal Bengkulu Kirmin Akan Dituntut Berat ...

Kepala BPN Seluma Pastikan Program PTSL Bebas Pungutan Liar

Kepala BPN Seluma Pastikan Program PTSL Bebas Pungutan Liar...

Pj Wali Kota Bengkulu Dilapor ke Bawaslu

Pj Wali Kota Bengkulu Dilapor ke Bawaslu ...