Jumat, April 19, 2024

Usai Upacara Hardiknas, Puluhan Motor Pelajar Dirazia

Bengkulu Utara, Kupasbengkulu.com-Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang dilaksanakan di alun-alun Malin Paduko Arga Makmur, Senin (2/5/2016) berlangsung Hidmat. Bupati Bengkulu Utara, Mian bertindak sebagai inspektur upacara.

Upacara dihadiri oleh seluruh pelajar di Kecamatan Arga Makmur. Mulai dari tingkat SD, SMP, SMA, SMK. Usai upacara digelar, puluhan pelajar yang mengendarai sepeda motor, tampak kucar-bacir saat melihat aparat kepolisian ingin memeriksa kelengkapan kendaraan mereka.

Pihak kepolisian  melihat, kendaraan para pelajar tidak memakai kaca spion, knalpot tidak standar, termasuk tidak mengenakan helm standar. Al hasil, kendaraan para pelajar yang tertangkap diamanakan pihak kepolisian.

Kapolres Bengkulu Utara, AKBP Hendri H Siregar yang diwakili Kasat Lantas, AKP Jauhari mengatakan,  langkah yang dilakukan polisi,  dalam rangka melakukan penertiban kendaraan saja, agar kendaraan yang dipergunakan tidak melanggar aturan sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku.

“Kendaraan kita amankan, agar pelajar lebih memahami atas kesalahannya. Kita tidak melakukan penilangan. Hanya kita minta dilengkapi kendaraan sesuai standarnya,” jelas Kasat (join)

Related

Ada ASN Jadi Calo Pegawai Bank, Sekda Seluma Dukung APH Usut Tuntas

Ada ASN Jadi Calo Pegawai Bank, Sekda Seluma Dukung...

Diduga Jadi Calo Pegawai Bank Bengkulu, Oknum ASN Dipolisikan

Diduga Jadi Calo Pegawai Bank Bengkulu, Oknum ASN Dipolisikan...

Gembong Narkoba Asal Bengkulu Kirmin Akan Dituntut Berat

Gembong Narkoba Asal Bengkulu Kirmin Akan Dituntut Berat ...

Kepala BPN Seluma Pastikan Program PTSL Bebas Pungutan Liar

Kepala BPN Seluma Pastikan Program PTSL Bebas Pungutan Liar...

Pj Wali Kota Bengkulu Dilapor ke Bawaslu

Pj Wali Kota Bengkulu Dilapor ke Bawaslu ...