Kamis, Maret 28, 2024

Waspada Tipes dan Muntaber Pasca Lebaran

nyeri perut

kupasbengkulu.com – Masyarakat di Kabupaten Kepahiang diminta untuk mewaspadai dua jenis penyakit berupa Tipes (tifoid) dan Muntaber (Gastroenteritis), diketahui rentan melanda warga Kepahiang pasca perayaan Hari Raya Idul Fitri 1435 H / 2014. Mayoritas warga yang mengidap penyakit muntaber dan tipes merupakan anak-anak.

“Untuk jenis penyakit ini memang sering terjadi menjelang atau sesudah lebaran,” ungkap Pelaksana tugas (Plt) Dirut RSUD Kepahiang, H Tajri Fauzan S.Km MM.

Sebab warga muda terserang dua penyakit yang cukup membahayakan ini, disebabkan oleh tidak teraturnya pola makan masyarakat, terkait menjalankan puasa di bulan ramadhan.” Kita sama-sama mengetahuinya, pola makan yang tidak teratur, dikarenakan oleh banyak warga kita yang berpuasa. Kemudian, juga disebabkan oleh jenis makanan dan minuman yang dikonsumsikan selama lebaran,” terangnya.

Lebih lanjut Tajri menerangkan, untuk mengantisipasi terserang penyakit tipes dan muntaber, diminta untuk menjaga kebersihan, dan tidak menkonsumsi makanan serta minuman yang tidak terjamin kesehatannya.

“Misalnya saja makanan yang dibiarkan terbuka, maupun ada bahan pengawetnya, sebaiknya dihindari,” sarannya.(cr11)

Related

Semangat Warga Makmurkan Masjid Diapresiasi Gubernur Rohidin

Kupas News, Kepahiang - Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mengapresiasi...

Janda Miliki Anak Sakit di Kepahiang Terima Bantuan Bedah Rumah

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat melakukan peletakan batu pertama...

Polres Kepahiang Tangkap 3 Orang Pengedar Uang Palsu

Kupas News, Kepahiang - Tiga orang tersangka pengedar uang...

1,8 Juta Raib Usai Dijanjikan Jadi Agen Es Krim

Kupas News, Kepahiang – Team Elang Jupi Sat Reskrim...

Palsukan Facebook Sekda Kepahiang, ASN Dimintai Uang

Kupasbengkulu.com, Kepahiang - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kepahiang, Zamzami...