Sabtu, Maret 25, 2023

Pembangunan Jalur Lintas Bengkulu Tengah Terkendala Cagar Alam

Baca selanjutnya

illustrasi jalan
illustrasi jalan

kupasbengkulu.com – Perencanaan pembangunan jalur lintas yang menghubungkan Air Sebakul dengan  Nakau terkendala dengan kawasan cagar alam yang menghubungkan Kabupaten Bengkulu Tengah dan Kota Bengkulu.

Bupati Kabupaten Bengkulu Tengah, H Ferry Ramli, menyatakan pembangunan jalan itu menjadi sulit untuk direalisasikan. Padahal, pembangunan tersebut akan lebih memudahkan transportasi warga, terutama untuk transportasi hasil pertanian dan perkebunan.

“Bila minta izin kepada Menteri Kehutanan, dengan alasan yang jelas, pasti diberikan izin, sekarang saya memohon pihak provinsi agar turun langsung kelapangan,” ungkap Ferry.

Selain jalur lintas dari Nakau – Air Sebakul, pihak Pemkab Bengkulu Tengah juga meminta pihak Pemprov Bengkulu untuk membangun kembali jalur alternatif dari Susup – Hujan mas, Kabupaten Kepahiang yang kondisinya sudah memperihatinkan. Dengan dibangunnya jalan tersebut, tentu lalu lintas Curup – Bengkulu juga bisa melalui jalur alternatif bila jalan lintas utama mengalami perbaikan atau renovasi.

“Soalnya jalur-jalur tersebut dapat membantu pertumbuhan ekonomi di wilayah-wilayah yang dilewati, juga menjadi jalur alternatif bila akses utama diperbaiki,” lanjut Ferry.
Untuk kabupaten Bengkulu Tengah sendiri, dalam tahun ini lebih fokus pada renovasi dan peningkatan jalan. Beberapa jalan utama dikecamatan Pondok Kelapa,  Karang tinggi, dan Pondok Kubang.
“Jalur-jalur tersebut adalah akses penting, sehingga perbaikan harus diutamakan,” demikian Ferry. (vai)

Mengaku Ditipu Suami Pejabat, 2 Warga Kota Bengkulu Lapor Polisi

Kupas News, Kota Bengkulu – Dua orang warga Kota Bengkulu yakni Jon Akmal dan M. Rozi mendatangi Mapolresta Bengkulu atas perkara dugaan kasus penipuan...

Mengerucut, Berikut 10 Nama Calon KPU Provinsi Bengkulu

Kupas News, Bengkulu – Tim Seleksi KPU Provinsi Bengkulu secara resmi mengumumkan 10 besar calon KPU Provinsi Bengkulu periode 2023-2028. Pengumuman itu tertuang dalam...

Polisi Sita Puluhan Liter Minuman Tuak di Bengkulu Utara

Anggota polsek Lais saat menunjukan hasil sitaan minuman keras jenis tuak, Foto: Dok Kupas News, Bengkulu Utara - Polres Bengkulu Utara Polda Bengkulu menggelar Operasi...

Gubernur Rohidin Buka Kampung Ramadhan 2023 di Graha Pena RB

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat memberikan sambutan pada pembukaan kampung ramadhan di halaman gedung Graha Pena RB, Kota Bengkulu, Kamis 23 Maret 2023, Foto:...

Polisi Amankan Perayaan Nyepi 2023 di Desa Sunda Kelapa

Kupas News, Bengkulu Tengah - Perayaan Nyepi Rahajeng Rahina Tahun Baru Caka 1945 di Desa Sunda Kelapa Kecamatan Pondok Kelapa, Kabupaten Bengkulu Tengah, Selasa...

Terbaru