Kamis, Juli 3, 2025

HUT Bhayangkara ke-79 Usung Tema Polri untuk Masyarakat

Bengkulu InteraktifPT. Interaktif Media Siber. All Rights Reserved.Bengkulu Interaktif 2016 - Bengkulu Interaktif.Contact InformationHead Office:Jalan Batanghari No. 15, Komp. PU Pracetak, Tanah Patah,...
BerandaDAERAHBENGKULU TENGAH20 Persen Jemaah Haji Bengkulu Tengah Batal Berangkat

20 Persen Jemaah Haji Bengkulu Tengah Batal Berangkat

sumber foto: www.voaindonesia.com
sumber foto: www.voaindonesia.com

kupasbengkulu.com –  Sebanyak hampir 20 orang calon jemaah haji (CJH) asal Bengkulu Tengah ditunda keberangkatannnya tahun ini. Hal ini diakui oleh tim Pembimbing CJH kabupaten setempat, Agung Haswadi pada kupasbengkulu.com. Kabar tidak baik ini dikarenakan adanya pengurangan kuota haji yang telah terjadi dari pusat. Hasilnya, hanya ada sekitar 50 orang saja yang akan berangkat tahun ini.

“Kuota kita sekitar 70-an orang tahun ini, karena adanya pengurangan kuota, kita hanya bisa memberangkatkan sekitar 50 orang saja, berarti sekitar 20 persen jemaah haji batal berangkat tahun ini,”jelas Agung.

Untuk 50 orang yang berangkat, ada beberapa faktor yang lebih diutamakan. Antara lain, faktor usia tua, jenis kelamin perempuan  dan lain-lain. Sehingga

yang berusia lebih muda, memiliki pendamping, juga ditunjang faktor kesehatan terpaksa ditunda keberangkatannya. Belum jelas ditunda sampai kapan
keberangkaatan ini, tetapi untuk 20 orang ini diusahakan semaksimal mungkin pada tahun depan. Hal ini berarti, akan kembali ada pemotongan serupa pada tahun-tahun yang akan datang.

“Kita tetap usahakan yang terbaik, demi kenyamanan para jemaah haji, tetapi tidak dapat dipungkiri bahwa pemotongan serupa akan terus terjadi hingga beberapa tahun kedepan,”pungkasny. (vai)