Minggu, Juli 6, 2025

HUT Bhayangkara ke-79 Usung Tema Polri untuk Masyarakat

Bengkulu InteraktifPT. Interaktif Media Siber. All Rights Reserved.Bengkulu Interaktif 2016 - Bengkulu Interaktif.Contact InformationHead Office:Jalan Batanghari No. 15, Komp. PU Pracetak, Tanah Patah,...
BerandaPENDIDIKAN391 Peserta Ikuti OSN Tingkat SMA/MA

391 Peserta Ikuti OSN Tingkat SMA/MA

Kabid Pendidikan Menengah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dispendikbud) Kota Bengkulu, Dra. Rosmayetti, MM.
Kabid Pendidikan Menengah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dispendikbud) Kota Bengkulu, Dra. Rosmayetti, MM.

kupasbengkulu.com – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dispendikbud) Kota Bengkulu menggelar Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat SMA/MA sederajat di SMA Negeri 2 Kota Bengkulu yang diikuti 391 peserta, Selasa (01/04/2014).

Menurut Kabid Pendidikan Menengah Dispendikbud Kota, Dra. Rosmayetti, MM, dari 31 SMA/MA di Kota Bengkulu yang ikut OSN hanya 30 SMA/MA.

” Hanya 1 SMA/MA yang tidak ikut mendaftarkan sebagai peserta, yaitu SMA Muhammadiyah 1 Bengkulu,” ujar Rosmayetti.

Dalam OSN, jelas Rosmayetti, ada 9 mata pelajaran yang dilombakan yakni, matematika, fisika, kimia, biologi, geografi, komputer, ekonomi, astronomi, dan kebumian.

Ditambahkannya, jumlah peserta disetiap mata pelajaran berbeda, seperti matematika diikuti 50 peserta, fisika diikuti 42 peserta, kimia diikuti 45 peserta, biologi diikuti 49 peserta, geografi diikuti 43 peserta, komputer diikuti 43 peserta, ekonomi diikuti 49 peserta, astronomi diikuti 32 peserta, dan kebumian diikuti 38 peserta.

“Dari hasil OSN akan kita ambil juara 1 2 3 untuk disetiap mata pelajaran, jadi ada 27 peserta yang akan mendapatkan juara 1 2 3,” Jelasnya.

Bagi peserta yang telah mendapatkan juara 1 2 3 nantinya akan bersiap-siap untuk mewakili OSN ke tingkat Provinsi.(yee)