Senin, Mei 6, 2024

Sekolah Disegel, Peringatan Hardiknas Digelar Darurat

 

Siswa SDN 62 sekolahnya disegel ahli waris sehingga mereka harus belajar dan upacaradi halaman rumah warga
Siswa SDN 62 sekolahnya disegel ahli waris sehingga mereka harus belajar dan upacaradi halaman rumah warga

kupasbengkulu.com – Ratusan murid SD Negeri 62 Kota Bengkulu, Jumat (2/5/2014) terlantar. Pasalnya, ahli waris lahan, atas nama Fisahri (46) menyegel sekolah dengan cara pemasangan seng di depan pagar pintu masuk. Meskipun demikian, peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) digelar secara darurat, yang mana pelaksanaan upacara digelar didepan salah satu kontrakan warga setempat.

Kepsek SDN 62 Kota Bengkulu, Tutik Sunarsih, S.Pd mengatakan, upacara Hardiknas mesti digelar secara darurat. Hal tersebut lantaran adanya penyegelan sekolah.

”Upacara kita lakukan secara darurat, karena sekolah kita disegal dan ini bukan halangan kita untuk menggelar upacara Hardiknas,” kata Tutik, Jumat (2/5/2014).

Sementara itu, Wali Murid SD Negeri 62 Kota Bengkulu, Yasri Budaya menyampaikan, rasa kekecewaannya terhadap penyegelan sekolah tersebut. Sebab dampak dari penyegelan tersebut berpengaruh terhadap aktivitas Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) , terlebih lagi untuk anak kelas VI.

”Kita selaku wali murid merasa kecewa sekali atas kejadian ini. Semoga saja dari pemerintah cepat menyelesaikan masalah ini,” demikian Yasri.(gie)

Related

Kanwil DJP Bengkulu-Lampung Gandeng Jurnalis Beri Edukasi Wajib Pajak

Kanwil DJP Bengkulu-Lampung Gandeng Jurnalis Beri Edukasi Wajib Pajak ...

Wabup Rifa’i Tajuddin Apresiasi Pengurus HIMPAUDI Bengkulu Selatan

Wabup Rifa’i Tajuddin Apresiasi Pengurus HIMPAUDI Bengkulu Selatan ...

Gubernur Rohidin Puji Suku Rejang: Terbesar di Bengkulu, Miliki Aksara Sendiri

Gubernur Rohidin Puji Suku Rejang: Terbesar di Bengkulu, Miliki...

Pemdes Tebing Kandang Tetapkan Realisasi DD 2024 untuk Program Bedah Rumah

Pemdes Tebing Kandang Tetapkan Realisasi DD 2024 untuk Program...

LHKP PWM Bengkulu Launching Program “100 KadesMu”

LHKP PWM Bengkulu Launching Program “100 KadesMu” ...