Minggu, Mei 5, 2024

Kemenag Kaur Tambah 500 Persediaan Buku Nikah

Buku nikah yang ditambah Kemenag Kaur untuk mengantisipasi kekurangan. (Foto : Menty Saputri)
Buku nikah yang ditambah Kemenag Kaur untuk mengantisipasi kekurangan. (Foto : Menty Saputri)

kupasbengkulu.com – Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kaur awal Mei menambah Sebanyak 500 pasang buku nikah. Meskipun sisa pada tahun 2013 lalu masih tersisa 75 pasang buku nikah, Kemenag Kaur tetap saja melakukan pemesanan. Hal ini dilakukan supaya tidak terjadinya kekurangan buku nikah pada saat musim nikah.

Kepala Penyelenggara Syariah Kemenag Kaur, Herli Suheri, mengatakan di Kabupaten Kaur terdapat tradisi masyarakat pada saat musim panen selesai itu berganti dengan musim pemuda pemudi untuk mengakhiri masa lajang atau menikah.

“Awal tahun 2014 kita sudah menyiapkan 500 pasang buku nikah. Hal ini untuk mengantisipasi kekurangan buku nikah,” tutur Herli Beberapa hari lalu.

Selanjutnya untuk stok buku nikah di Kantor Urusan Agama (KUA) masih mempunyai stok banyak, bahkan ada yang cukup untuk tahun 2014 ini.

“Salah satu KUA yang mempunyai stok buku nikah yang masih banyak yakni KUA Kecamatan Kinal. Karena di Kecamatan Kinal terhitung Januari 2014 hingga Mei 2014 belum ada warga yang mengajukan permohonan untuk menikah,” tutupnya.(mty)

Related

Wabup Rifa’i Tajuddin Apresiasi Pengurus HIMPAUDI Bengkulu Selatan

Wabup Rifa’i Tajuddin Apresiasi Pengurus HIMPAUDI Bengkulu Selatan ...

Gubernur Rohidin Puji Suku Rejang: Terbesar di Bengkulu, Miliki Aksara Sendiri

Gubernur Rohidin Puji Suku Rejang: Terbesar di Bengkulu, Miliki...

Pemdes Tebing Kandang Tetapkan Realisasi DD 2024 untuk Program Bedah Rumah

Pemdes Tebing Kandang Tetapkan Realisasi DD 2024 untuk Program...

LHKP PWM Bengkulu Launching Program “100 KadesMu”

LHKP PWM Bengkulu Launching Program “100 KadesMu” ...

Pimpin IMI Rejang Lebong, Yayan Siap Bangun Daerah Melalui Dunia Otomotif

Pimpin IMI Rejang Lebong, Yayan Siap Bangun Daerah Melalui...